oleh

Mengapa Disarankan untuk Rutin Konsumsi Ikan?

image_pdfimage_print

Kabar6-Menjaga kesehatan tubuh salah satunya dilakukan dengan mengonsumsi makanan bernutrisi lengkap, misalnya ikan. Sayangnya tidak semua orang doyan ikan, dengan alasan baunya yang amis dan kurang bisa mengolahnya menjadi santapan yang lezat.

Padahal, ada banyak manfaat positif bagi kesehatan jika rutin mengonsumsi ikan. Dilansir Boldsky, berikut manfaat yang dimaksud:

1. Cegah Alzheimer
Sebuah studi yang diterbitkan dalam The Journal of American Medical Association pada 2016 mengungkapkan, dengan mengonsumsi ikan secara teratur bisa mencegah degenerasi sel otak yang cepat dan memburuknya fungsi otak saat sudah mendekati usia tua sekaligus mencegah terkena Alzheimer.

2. Turunkan risiko penyakit jantung
Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam American Journal Of Cardiology, mengonsumsi ikan secara teratur dapat menurunkan risiko penyakit jantung ke tingkat yang signifikan. Asam lemak omega-3 yang ditemukan pada ikan dapat menjaga kesehatan jantung. Ikan juga dapat mengurangi trigliserida, mengurangi pembekuan darah dan menurunkan tekanan darah.

3. Obati depresi
Sebuah penelitian yang dipublikasikan di The Journal Of Psychiatry & Neuroscience mengungkapkan, minyak yang ada dalam ikan dapat membantu meningkatkan kadar hormon serotonin di otak. Kandungan itu dipercaya dapat mengobati dan mengurangi gejala depresi.

4. Jaga kesehatan tulang
Vitamin D merupakan nutrisi penting yang diperlukan untuk kesehatan, terutama dalam menjaga tulang tetap sehat serta meningkatkan fungsi otak. Sementara ikan merupakan sumber vitamin D yang sangat baik.

5. Tingkatkan kesehatan mata
Asam lemak omega-3 dalam ikan diketahui meningkatkan kesehatan mata, dengan memberi nutrisi pada otot-otot dan saraf mata.

6. Kurangi radang sendi
Sebuah studi yang diterbitkan oleh American College Of Rheumatology mengungkapkan, mengonsumsi ikan secara teratur dapat membantu mengurangi gejala radang sendi, karena kaya akan vitamin E dan asam lemak omega-3. ** Baca juga: Penelitian: Remaja Lebih Memilih Media Sosial untuk Berdiskusi Mengenai Depresi

7. Turunkan risiko kanker
Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam American Journal Of Clinical Nutrition menunjukkan, konsumsi ikan setiap hari dapat membantu menurunkan risiko berbagai jenis kanker seperti kanker usus besar, kanker mulut, kanker tenggorokan, kanker pancreas dan lainnya. Asam lemak omega-3 dalam ikan dapat mencegah perkembangbiakan sel kanker dalam tubuh. ** Baca juga: Europixpro Door, Produk Anak Negeri Berkualitas Dunia

Jangan lupa sertakan ikan dalam menu harian Anda, ya.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email