oleh

Melihat Foto atau Video Hewan Lucu Ternyata Bermanfaat Bagi Kesehatan

image_pdfimage_print

Kabar6-Pernahkan Anda merasa terhibur setelah melihat foto atau video dari berbagai hewan lucu di media sosial serta video? Siapa sangka, kegiatan yang terlihat sepele itu sangat bermanfaat untuk Anda, lho.

Menurut ilmuwan otak bernama Dana Smith, melansir Shape, melihat hewan lucu ternyata baik untuk otak. Sebuah studi pada 2015 mengenai alasan video kucing begitu populer di internet menyatakan, ternyata melihat kucing yang menggemaskan dapat meningkatkan suasana hati orang.

Subjek tes melaporkan, mereka merasa lebih banyak harapan, kebahagiaan, dan kepuasan sekaligus berkurangnya perasaan kecemasan, gangguan, kesedihan, dan rasa bersalah. Mereka juga merasa lebih berenergi sesudahnya.

Sedangkan untuk foto atau video anjing, penelitian juga menunjukkan bahwa melihat anak anjing, terutama milik Anda, akan mengaktifkan sirkuit emosi dan penghargaan di otak.

Apalagi jika Anda bisa membelai anjing lucu yang dilihat, maka ini dapat menurunkan hormon kortisol dan meningkatkan kadar hormon dopamin dan oksitosin dalam tubuh.

Efek positif melihat hewan lucu ternyata lebih dari memperbaiki suasana hati Anda. Dana merujuk pada beberapa penelitian yang menunjukkan bahwa memandang hewan yang menggemaskan bahkan dapat meningkatkan kinerja pekerjaan.

Secara khusus, orang bisa lebih baik dan membuat lebih sedikit kesalahan pada tugas kognitif dan ketangkasan setelah melihat foto atau video anak anjing dan kucing.

Alasannya, semuaa bermuara pada skema bayi di mana serangkaian fitur wajah dan tubuh yang tampak imut akan mengaktifkan naluri pengasuhan Anda.

Seperti yang dijelaskan penulis sains, Simon Watt, manusia diprogram untuk menjadikan merawat bayi sebagai salah satu prioritas utama. “Merawat bayi tidak hanya melibatkan kelembutan, tetapi juga membutuhkan kewaspadaan terhadap kemungkinan ancaman,” katanya.

Jadi saat melihat anak kucing atau anjing, maka akan merangsang naluri Anda sebagai orangtua yang akhirnya akan meningkatkan kinerja tugas perseptual dan motorik. ** Baca juga: Sehat Meski Jarang Olahraga, Apa Syaratnya?

Dengan begitu, tidak perlu ragu lagi jika ingin mengisi waktu istirahat Anda sambil melihat foto atau video hewan lucu di media sosial atau video berbagi.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email