oleh

Mari Baca Arti Tahi Lalat Pada Wajah (Bagian 1)

image_pdfimage_print
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Tahi lalat menurut kepercayaan Tiongkok, dapat ditafsirkan sebagai pembawa keberuntungan ataupun sebaliknya. Semuanya tergantung pada letak tahi lalat. Apa arti tahi lalat pada wajah? Dikutip dari astroshiopedia, berikut uraiannya:

1. Tahi lalat di dahi tengah
Anda orang yang kreatif, punya banyak kelebihan dalam karier dan bernasib baik untuk menjadi atasan. Anda punya kharisma yang dikagumi sehingga tak heran bila banyak orang menghargai dan menghormati Anda.

2. Tahi lalat di dahi kiri atau kanan
Anda adalah orang yang akan sering bepergian ke luar negeri. Namun Anda juga bernasib buruk bila berhubungan dengan air, sehingga disarankan lebih banyak bepergian dengan menggunakan angkutan darat atau udara.

3. Tahi lalat di alis tengah
Anda adalah orang yang kreatif, cerdas dan punya bakat artistik. Kemampuan Anda dapat membawa kepopuleran dan nama besar. Anda sangat disarankan untuk selalu mengikuti kata hati dan lebih berani agar selalu sukses.

4. Tahi lalat di atas alis
Anda baik dan Anda berbakat kaya. Sayangnya, sepanjang hidup akan banyak orang yang cemburu pada Anda, sehingga Anda harus lebih berhati-hati apabila ada orang yang selalu berbicara manis. Selalu ikuti kata hati dan insting saja. Jangan pernah membiarkan orang lain yang mengatur keuangan Anda.

5. Tahi lalat di ujung alis
Anda selalu bahagia, dan sepanjang hidup akan berjalan lancar-lancar saja. Orang yang memiliki tahi lalat di alis umumnya punya kekuatan dan disegani banyak orang.

6. Tahi lalat di bawah alis
Artinya Anda akan seringkali berargumen dengan keluarga, Anda mudah sedih dan berduka. Disarankan agar Anda tidak keras kepala agar Anda bisa hidup bahagia.

7. Tahi lalat di bawah mata
Hubungan Anda dengan keluarga kurang baik. Selamanya mereka akan merasa khawatir pada Anda. Selain itu, Anda harus banyak belajar tentang toleransi.

8. Tahi lalat di ujung mata:
Anda punya banyak uang dan teman. Sayangnya, kehidupan asmara Anda naik turun.

9. Tahi lalat di telinga
Anda orang yang pandai, punya insting yang kuat dan berumur panjang. Anda akan selalu aktif sampai usia tua dan dikelilingi banyak orang yang baik.

10. Tahi lalat di hidung bagian atas
Anda beruntung bisa bernasib buruk. Memiiki talenta yang sangat baik, tetapi semua akan kembali pada diri Anda. Anda bisa seketika menjadi kaya namun juga bisa seketika menjadi miskin. Semua tergantung pada kebaikan budi Anda.

11. Tahi lalat di hidung bagian tengah
Anda akan mengalami problem keuangan. Jika Anda terlibat dalam judi, maka akan sulit untuk berhenti. Anda mudah jatuh cinta dan seringkali patah hati.

12. Tahi lalat di hidung bagian bawah
Anda punya masalah dalam hal seksual. ** Baca juga: Begini Tanda “Wajah Keberuntungan” (Bagian 2)

13. Tahi lalat di samping hidung
Mudah sekali jatuh sakit, atau dengan kata lain kesehatan Anda kurang baik.(ilj/bbs)

Bersambung…

Print Friendly, PDF & Email