oleh

Mantan Satpam di Pakistan Menyamar Jadi Dokter, Tewaskan Wanita 80 Tahun Usai Dioperasi

image_pdfimage_print

Kabar6-Tindakan yang dilakukan seorang mantan penjaga keamanan (satpam) di Lahore, Pakistan, bernama Waheed Butt sungguh sangat berani sekaligus nekat.

Tanpa latar belakang pendidikan kedokteran, melansir Worldofbuzz, Butt yang menyamar sebagai seorang dokter melakukan melakukan prosedur operasi di sebuah rumah sakit umum, terhadap lansia wanita, Shameema Begum (80). Akibatnya, Begum harus kehilangan nyawa.

Keluarga Begum dilaporkan telah membayar biaya untuk perawatan, dan memiliki dua kunjungan rumah lebih lanjut untuk membalut lukanya. Mereka menambahkan, tidak jelas jenis operasi apa yang dilakukan Butt di ruang operasi, tetapi teknisi yang memenuhi syarat juga hadir.

Sesampainya di rumai usai menjalankan operasi, Butt mengalami pendarahan dan rasa sakitnya semakin parah, hingga terpaksa kembali ke rumah sakit. ** Baca juga: Pria India Dihajar Massa Setelah Menyamar Jadi Perempuan untuk Bertemu Selingkuhannya pada Hari Pernikahan

“Penjaga itu telah didakwa dan berada dalam tahanan polisi. Butt telah menyamar sebagai dokter dan melakukan kunjungan rumah ke pasien lain di masa lalu juga,” ungkap Ali Safdar, juru bicara Polisi Lahore.

Sementara jenazah Begum masih disimpan untuk diautopsi karena pihak berwenang terus menyelidiki apakah kematiannya disebabkan oleh operasi yang gagal. Menurut laporan lokal, rumah sakit umum Pakistan, di mana pasien diharuskan membayar untuk pengobatan, seringkali tidak efisien.

“Kami tidak dapat mengikuti apa yang dilakukan setiap dokter dan apa yang dilakukan setiap orang setiap saat. Ini rumah sakit besar,” terang seorang pekerja administrasi rumah sakit Mayo Lahore.

Butt diduga dipecat dua tahun lalu karena mencoba memeras uang dari pasien di fasilitas kesehatan terbesar kedua di Pakistan. Sebelumnya pada Mei lalu, seorang pria lain ditangkap karena menyamar sebagai dokter di rumah sakit umum Lahore dan memeras uang dari pasien di bangsal bedah.

Pada 2016, terungkap bahwa seorang wanita yang menyamar sebagai ahli bedah saraf telah melakukan operasi selama delapan bulan bersama dokter yang memenuhi syarat di rumah sakit yang sama.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email