oleh

Mampu Ciptakan Kendaraan Wisata, Pemkot Tangsel Belum Melirik

image_pdfimage_print

Kabar6-Beragam potensi yang ada di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) belum mendapatkan perhatian khusus dari pemerintah daerah setempat. Bila diberdayakan, tak mustahil dapat mengangkat daerah.

“Untuk kendaraan wisata sudah dioperasikan di pemakaman mewah San Diego Hills di Karawang untuk wisata. Kendaraan ini dihargai Rp 100 juta” ungkap kepala bengkel SMK Sasmita Jaya, Sunarya, Jumat (21/9).

Pusat perbengkelan di SMK Sasmita Jaya, Pamulang, kata Sunarya, sudah membuat kendaraan wisata. Kendaraan tersebut hasil karyanya sudah dijual ke pengembang besar untuk dijadikan kendaraan wisata.

Dikatakan Sunarya pusat bengkel yang juga tempat berkreasi dan melatih keterampilan siswa SMK tersebut, bahkan sudah memproduksi alat-alat peraga kes SMK maupaun instansi di seluruh Indonesia untuk pelatihan perbengkelan.

“Setiap tahun sekitar 250 alat peraga perbengkelan sudah kita produksi. Baik untuk pesanan dari wialayah Jakarta maupun dari sejumlah pulau di Indonesia,” katanya.

Selain alat peraga, Sambung Sunarya, di SMK ini sudah membuat sebuah kendaraan. Namun, belum bisa memasarkannya. Lantaran, kurangnya bisa bersaing dengan kendaraan buatan Eropa mau pun Jepang.

“Mesin belum bisa kita produksi, disini (bengkel-red) hanya asemmblingnya saja. Kita bisa saja membuat mobil tapi untuk kita pasarkan bukan untuk eksperimen,” terangnya.

Menurutnya, hasil kerja keras anak SMK ini terkendala permodalan serta tidak adanya perhatian dari pemerintah setempat. Pihaknya berharap ada bantuan modal bergulir dari Pemkot Tangsel.

“Alat peraga sudah dijual hingga Makassar, tetapi, Pemkot belum pernah melirik kami. Padahal, ini potensi besar untuk mengembangkan pemuda di Kota Tangsel,” katanya.

Salahseorang siswa Reza Alfian Akbar berharap agar Pemkot Tangsel dapat memberikan semangat dan pekerjaan. Hal tersebut dapat menjadikan contoh bagi daerah lain yang memperhatikan kreasi anak lokal.

“Teman-teman bisa merakit mobil dengan mesin Hitech. Kita juga sudah bekerjsama dengan sejumlah perusahaan otomotif di Indonesia,” ucapnya.(yud)

Print Friendly, PDF & Email