oleh

Mahasiswa Diminta Kreatif untuk Hadapi Resesi Ekonomi 2023

image_pdfimage_print

Kabar6-Indonesia akan menghadapi dampak resesi ekonomi global. Hal itu yang dikatakan pemerintah pusat, mulai dari Kementerian Keuangan hingga Presiden Jokowi.

Meski bukan hal yang baru, lantaran Indonesia telah mengalaminya di tahun 1997-1998, tetap saja bukan hal yang mudah untuk melewatinya. Tapi Indonesia diyakini mampu menahan gejolak tersebut. Mahasiswa pun harus turut serta menjadi agen pertahanan gejolak ekonomi tahun 2023 mendatang.

“The first choice enterpreneur. Justru pandangan saya, ini jadi modal bagi mahasiswa yang memiliki kualitas bagus, kualitas baik, memiliki banyak ide, kreatifitas, justru ini menjadi modal untuk menangkal resesi tersebut,” ujar Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Wilayah 4 Jawa Barat (Jabar)-Banten, M. Samsuri, usai menghadiri wisuda di Universitas Serang Raya (Unsera), Senin (31/10/2022).

Dihadapan 401 wisudawan mahasiswa Unsera, M. Samsuri berpesan, banyak peluang usaha yang bisa digeluti oleh alumnus, seperti marketing digital dengan memanfaatkan jejaring internet dan media sosial (medsos).

Selain itu, masuk ke dunia kreatif juga bisa menghasilkan cuan dan menggaet pekerja untuk menciptakan lapangan pekerjaan hingga menggerakkan roda perekonomian dilingkungan sekitarnya.

“Contoh sektor kuat sekarang yang bisa dimainkan mahasiswa adalah bisnis kreatif yang memadukan dengan kekuatan sumber daya alam. Contoh konkret lainnya, mereka bisa masuk ke sektor pertanian, mereka dengan tekhnik pemasaran, tekhnik penjualan secara digital,” terangnya.

**Baca juga:Mulai Dipromosikan, Pengamat Sebut Peluang Airin di Pilgub Banten Masih Samar-samar

LLDikti wilayah 4 yang menaungi 450 perguruan tinggi di Jabar-Banten berpesan agar kampus terus menjaga kualitas pendidikan dan menciptakan mahasiswa yang memiliki ide kreatif, inovatif dan aktif. Sehingga mereka bisa siap memasuki dunia baru setelah Lilis dari bangku kuliah.

“Terus munculkan ide kreatifitas dan inovasi, tidak terkungkung dengan formalitas. Justru setelah di wisuda harus makin giat memunculkan ide kreatif dan inovasi,” jelasnya.(Dhi)

Print Friendly, PDF & Email