oleh

Lepas Ratusan Atlet Pelajar, Wali Kota Tangsel Target Pertahankan Juara

image_pdfimage_print

Kabar6-Wali Kota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie resmi melepas ratusan atlet pelajar untuk berlaga di Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Provinsi Banten ke-10 yang akan berlangsung di Serang.

Benyamin mengatakan, jumlah atlet yang diberangkatkan ke Serang berjumlah 320, yang akan berlaga di 19 cabang olahraga.

“Saya melepas 320 atlet yang mengikuti 19 cabor pada popda, jadi kita ikut semua cabang, target kita juara umum,” ujarnya kepada wartawan di Balai Kota Tangsel, Jumat (3/6/2022).

Benyamin menerangkan, pada POPDA ke-9 Kota Tangsel merupakan juara umum dengan perolehan 73 medali emas pada tahun 2018.

“InsyaAllah naik perolehan mendaliny dr dua tahun yang lalu sebelum covid itu kurang lebih 70. Mudah-mudahan sekarang bisa juara umum (lagi, red),” terangnya.

**Baca juga: Pemilu Serentak 2024, Pengamat: Jangan Libatkan Anak Dalam Politik

Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Tangsel, Mursinah memaparkan, 19 cabang olahraga itu adalah atletik, basket, voli indoor dan pasir, bulutangkis, gulat, judo, karate, kenpo.

“Panahan, pencak silat, renang, sepak takraw, taekwondo, tinju, Tenis meja, Tenis lapangan, dan wushu. Target kita mempertahankan gelar juara,” tutupnya.(eka)

Print Friendly, PDF & Email