oleh

Lakukan Rakor Camat Lurah, Sekda Tangsel: Fokus Pendataan Pemilu Serentak 2024

image_pdfimage_print

Kabar6-Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) melakukan rapat koordinasi (rakor) dengan para Camat dan Lurah se-Tangsel, di Ruang Blandongan, Balai Kota Tangsel, Ciputat, Selasa 12 Juli 2022.

Sekretaris Daerah Kota Tangsel, Bambang Noertjahyo menerangkan, topik utama dalam rakor bersama camat dan lurah adalah soal pendataan warga untuk Pemilihan Umum (Pemilu) serentak tahun 2024.

“Pertama terkait dengan apa yang harus dilakukan di perencanaan pelaksanaan pemilihan umun 2024 pendataan,” ujarnya kepada Kabar6.com dilokasi.

Menurutnya, pendataan warga ini memang sudah harus dilakukan sejak dini. Karena menurutnya, banyak informasi yang harus disampaikan dan digunakan sebagai dasar kebijakan.

“Hanya memang sementara ini masih secara parsial (bagian dari keseluruhan, red) nih,” terangnya.

**Baca juga:Ini Alasan Pedagang Pasar Ciputat Kurang Berminat Beli Minyakita Besutan Kemendag

Diterangkan Bambang, seharusnya pendataan ini bisa dilakukan dalam sekali waktu dengan format dan kebutuhan yang lebih lengkap atau paripurna.

“Jadi saat ada kebutuhan kita tinggal ambil. Dan itu memang sesuatu yang sifatnya rutin harus kita upgrade karena namanya data kan dinamis,” terangnya.

Untuk data pemilih sementara (DPS), dirinya mengaku lupa dan meminta ditanyakan kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangsel agar tidak rancu.

“Wahh kalau itu (DPS) saya lupa datanya, coba tanya ke KPU ya,” tutupnya.(eka)

Print Friendly, PDF & Email