oleh

Lagi Orasi, HMZ-Iskandar Ditinggal Massa Pendukung

image_pdfimage_print

Kabar6-Kampanye terbuka dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Tangerang yang dilakukan pasangan nomor urut 1 Harry Mulya Zein (HMZ)-Iskandar Zulkarnain (IZ) jauh dari ekspektasi.

Kader partai pengusung yang diharapkan memenuhi Lapangan Ahmad Yani, Kota Tangerang, justru meninggalkan arena kampenye saat calon Walikota dan Wakilnya menyampaikan orasi.

Dari pantauan di lapangan, persisnya di depan panggung, hanya terisi puluhan massa yang setia mendengarkan orasi dan janji-janji politik pasangan HMZ-IZ.

Bahkan, saat para jurkam pasangan yang diusung Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Hanura, dan Partai Kebangkitan Nahdatul Umat (PKNU) berorasi, jumlah barisan massa tetap tidak berubah.

Tak ada orasi yang signifikan dalam kampanye pasangan HMZ-Iskandar. HMZ sendiri hanya berjanji akan meneruskan pembangunan yang sudah dikerjakannya selama menjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tangerang.

Pasangan HMZ-Iskandar meminta pendukungnya untuk memenangkan Pemilukada pada 31 Agustus mendatang dengan mencoblos nomor urut mereka.

Dalam rangkaian acara kampanye, vokalis Pasha dari Ungu Band tampil untuk menghibur segelintir massa pendukung yang hadir di lapangan.

Dari pengamatan kabar6.com, kampanye kedua pasangan HMZ-Iskandar ini berbanding terbalik dengan kampanye putaran pertama pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Tangerang nomor urut 2, Abdul Syukur-Hilmi Fuad, yang sebelumnya berlangsung di lapangan Puri Beta 2, Kecamatan Larangan, Kota Tangerang.

Meski hanya menampilkan juru kampanye lokal, namun kampanye pasangan Abdul Syhukur-Hilmi Fuad justru dibanjiri puluhan ribu massa pendukung. (rani)

Print Friendly, PDF & Email