oleh

Kholid Ismail Ketua DPRD Kabupaten Tangerang dari PDIP

image_pdfimage_print

Kabar6-Kholid Ismail terpilih menjadi Ketua Definitif Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tangerang periode 2019-2024.

Berdasarkan Surat Keterangan (SK) Nomor 675/IN/DPP/IX/2019 yang diterbitkan Partai Demokrasi Perjuangan (PDIP) pusat pada, (Selasa 10/9/2019) lalu, Kholid Ismail ditetapkan menjadi Ketua Definitif Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tangerang. “Penentuan ketua ditentukan berdasarkan hasil nilai tes yang lakukan bersama dengan kandidat lainnya,” katanya, Jum’at (13/9/2019).

Menurut Kholid kandidat ketua awalnya ada 6, namun berdasarkan hasil tes psikotes, ditetapkan menjadi 3 kandidat, yaitu Akmaludin Nugraha, H.M Supriyadi, dan dia sendiri.

**Baca juga: Kado Indah Ultah ke 66, Persita Libas Sriwijaya FC.

Kholid mengatakan, proses penetapan ketua definitive sangatlah panjang, satu bulan lamanya. Hasil psikotes pencalonan legislatif menjadi salah satu acuan untuk menjadi ketua defenitif karena psikotes tersebut selenggarakan oleh DPP bersama HIMPSI (Himpunan Psikologis Indonesia).

Penetapan ini juga atas peranan dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri. “Ini juga atas kajian Ibu Mega sebagai ketua umum, saya juga merasa kaget bisa terpilih sebagai ketua,” kata Kholid. (Vee)

Print Friendly, PDF & Email