Kenali Jenis Vegetarian yang Ada

Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Vegetarian adalah sebutan bagi orang yang hanya makan tumbuh-tumbuhan dan tidak mengonsumsi makanan yang berasal dari makhluk hidup seperti daging dan unggas, namun masih mungkin mengonsumsi produk olahan hewan seperti telur, keju, atau susu.

Sebagian besar orang mengira jika penganut vegetarian adalah orang yang menghindari semua jenis daging, ikan, dan unggas. Ada subkategori lagi dalam istilah vegetarian, yang paling dikenal antara lain adalah lacto-vegetarian, vegetarian lacto-ovo, dan vegan. Dikulit HelloSehat, berikut uraiannya:

1. Semi-vegetarian
Semi-vegetarian juga dikenal sebagai flexitarian. Umumnya penganut ini mengurangi makan daging, dimulai dari daging mamalia. Dan mungkin hanya makan ayam atau ikan atau bahkan keduanya.

Jika Anda adalah semi-vegetarian, pastikan untuk mengonsumsi cukup nutrisi, vitamin dan mineral. Juga dianjurkan untuk menghindari makanan tinggi lemak dan berkalori tinggi.

2. Vegetarian lacto-ovo
Merupakan jenis vegetarian paling umum di Indonesia. Mereka adalah orang-orang yang tidak makan daging sapi, babi, unggas, ikan, seafood, dan segala jenis hewan. Namun masih makan telur dan produk susu.

Jika Anda sama sekali tak mengonsumsi produk daging, para ahli mengingatkan Anda harus mengonsumsi jumlah vitamin B12, vitamin D, riboflavin, zat besi, protein, dan zinc yang cukup untuk menghindari kekurangan nutrisi.

3. Lacto-vegetarian
Penganut lacto-vegetarian menghindari semua daging dan telur, dan hanya mengonsumsi produk susu. Diet ini tidak termasuk daging merah, daging putih, ikan, unggas dan telur. Namun, lacto-vegetarian mengonsumsi produk susu seperti keju, susu, dan yogurt.

4. Vegan
Merupakan jenis vegetarian ketat, yang menghindari semua produk hewani termasuk telur, produk susu, dan gelatin yang terbuat dari tulang dan jaringan ikat hewan.

Bahkan, madu bagi banyak vegan masuk ‘daftar terlarang’ karena merupakan produk lebah. Vegan menghindari produk hewani tidak hanya dalam diet mereka, tetapi dalam setiap aspek kehidupan mereka. Mereka mungkin menghindari barang-barang kulit, wol dan sutra, sabun lemak, dan produk lain yang dibuat dengan bahan-bahan hewani. ** Baca juga: Benarkah Konsumsi Teh Sehabis Makan Bisa Larutkan Lemak?

Saat memutuskan jenis vegetarian, disarankan untuk memikirkan tentang apa yang ingin Anda sertakan atau dihindari dalam diet. Jangan terburu-buru.(ilj/bbs)