oleh

Kemarau, 300 KK di Pesona Serpong Paceklik Air Bersih

image_pdfimage_print

Kabar6-Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) mulai direpotkan oleh dampak yang ditimbulkan akibat musim kemarau berkepanjangan.

Kondisi anomali cuaca menyebabkan ratusan warga kesulitan mendapatkan air bersih untuk memenuhi kebutuhan hidup setiap hari.

Pelaksana harian (Plh) Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangsel, Uci Sanusi mengungkapkan, laporan adanya kekeringan air bersih telah disampaikan warga yang bermukim di perumahan Pesona Serpong, Kademangan, Kecamatan Setu.

“Mulai sebelum lebaran kemarin warga laporan kesulitan dapat air bersih,” ungkapnya saat dihubungi kabar6.com lewat sambungan selular, Sabtu (18/7/2015).

Uci jelaskan, di perumahan yang terdiri dari tiga Rukun Tetangga (RT) itu dihuni oleh sekitar 300 Kepala Keluarga (KK). Warga sekitar mengeluhkan sumur air yang ada sudah tidak mampu memproduksi air bersih.

Kalaupun mesin pompa air bisa bekerja, tapi debit air yang dihasilkan masih sangat sedikit. Ditambah lagi kualitas air begitu keruh sehingga sulit untuk dikonsumsi dan memenuhi kebutuhan mandi cuci kakus.

“Warga mengeluhkan, air dari sumur keluarnya lama. Sudah begitu keruh lagi,” jelas Uci.

Hingga berita ini diturunkan, tambah Uci, kekeringan air bersih yang dirasakan warga di Kota Tangsel baru melanda satu titik lokasi saja. **Baca juga: Ini Alasan PAN Jagokan Airin di Pilkada Tangsel.

“Wilayah lain belum ada laporan,” tambahnya seraya mengimbau kepada warga agar segera melapor bila dilanda kesulitan air bersih di musim kemarau seperti sekarang.(yud)

Print Friendly, PDF & Email