oleh

Kejurnas BSD City Grand Prix 2017 Sukses Digelar

image_pdfimage_print
Kejurnas BSD City Grand Prix 2017. (Tim K6)

Kabar6-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang, dinilai sukses menggelar Kejuaraan Nasional (Kejurnas) BSD City Grand Prix 2017.

Meski demikian, Pemkab Tangerang akan melakukan evaluasi secara komprehensif atas pelaksanaan event berskala Nasional yang pertama kali digelar di kawasan BSD City, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang.

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar mengatakan, pihaknya secara khusus mengapresiasi PT Sinarmas Land dan sejumlah elemen yang turut campur tangan dalam menyuksesnya kegiatan bergengsi tersebut.**Baca Juga: Kejurnas BSD City Grand Prix 2017 Resmi Dibuka

Namun, dia tak langsung merasa puas dengan kegiatan yang berlangsung selama tiga hari dari Jum’at 18 Agustus hingga Minggu 20 Agustus 2017 ini.

“Secara keseluruhan kegiatan ini saya anggap sukses. Namun, kami tetap akan evaluasi semuanya tentang apa saja yang menjadi kendala selama berlangsungnya event,” ungkap Bupati Zaki, saat menggelar jumoa pers bersama Ananda Mikola, selaku tim pelaksana event dan sejumlah Pemabalap Nasional pemenang BSD City Grand Prix 2017, Minggu (20//8/2017).

Evaluasi kegiatan, kata dia, terdapat beberapa titik yang memang harus disempurnakan, seperti keselamatan dan keamanan baik bagi peserta, penonton dan warga sekitar.

“Yang paling penting dievaluasi adalah safety pembalap, penonton dan warganya dulu, karena ada beberapa titik yang harus dibenahi. Alhamdulillah, secara keseluruhan kegiatan ini sukses, meski kemarin ada sedikit insiden,” katanya.

Bupati Zaki manambahkan, keamanan dan keselamatan penonton dan warga dianggap cukup penting.

Untuk itu, pads kegiatan berikutnya dia meminta panitia agar meanmbah jumlah pagar, agar masyarakat tidak berada terlampau dekat dengan arena balapan.

“Pagar perlu ditambah, supaya masyarakat tidak dekat dengan arena balapan. Ini, bukan menghalangi mereka untuk menonton tapi kita jaga keselamatannya,” ujarnya.

Tahun depan, lanjutnya, kegiatan serupa akan dilaksanakan di dua lokasi berbeda, sesuai dengan opsi yang muncul.

Sebenarnya, kota seribu industri yang dipimpinnya itu telah rutin menggelar event olahraga otomotif, diantaranya speed off road dua series, Kejuaraan Daerah (Kejurda) Drake Bike dan Slalom Test.

“Opsinya tahun depan ada dua lokasi berbeda, tapi masih di rahasiakan. Kami siap mendukung kegiatan seperti ini, karena event ini merupakan program promosi untuk wisata sport otomotif,” tandasnya.(Tim K6)

Print Friendly, PDF & Email