oleh

Kedahsyatan Sifat Feminin Wanita

image_pdfimage_print

Kabar6-Sifat feminin wanita menyimpan kekuatan dahsyat. Sayangnya dalam gaya hidup kekinian, kaum wanita kerap mengabaikannya, padahal daya magis feminin lebih hebat dari sifat maskulin pria.

Di zaman ini, menemukan wanita feminin tidak gampang. Lebih mudah mencari wanita yang memiliki sikap egois, kompetitif, kasar, selalu ingin mengatur dan memegang kendali, dan tidak butuh pria yang membuatnya menjadi maskulin.

Wanita seperti ini hanya akan menarik pria-pria yang feminin, yang cengeng, terlalu sensitif, dan emosional.

Akhir tahun 1960, setelah menyusun rencana selama tiga tahun, seorang pria bernama Arthur Bremer bertekad membunuh Presiden Amerika Serikat (AS) Richard Nixon. Hari itu dia pergi dan bertekad untuk menunaikan tugasnya.

Di tengah kerumunan orang, Arthur berjalan mendekati sang Presiden. Ia mengambil jarak dan memasukkan tangannya ke saku jas dan memegang erat pistolnya. Sebentar lagi ia akan membuat sejarah, namun seseorang menabrak lengannya.

Akibat gangguan tersebut, amarahnya memuncak karena konsentrasinya terpecah. Arthur menoleh dan melihat seorang perempuan bertubuh mungil dan berkata lembut, “Ohhh, maaf, saya tidak sengaja. Apakah Anda baik-baik saja?”

Melihat sosok perempuan yang begitu lembut, pada detik itu juga Arthur mengurungkan niatnya.

Ia tidak ingin perempuan polos itu menyaksikan sebuah pembunuhan mengerikan.

Kisah nyata itu ditulis Arthur Bremer dalam buku harian yang diterbitkan dengan judul ‘An Assasin’s Diary’. Kisah klasik ini menunjukkan betapa kekuatan sifat feminin wanita sanggup

menaklukan pria paling sadis sekalipun. Wanita yang memiliki sifat feminin seperti itu sudah pasti menjadi rebutan setiap pria yang mengenalnya.(yps)

Print Friendly, PDF & Email