oleh

Kapolda Banten Hadiri Upacara HUT TNI Ke-76 Secara Virtual Di Pendopo Gubernur

image_pdfimage_print

Kabar6- Kapolda Banten Irjen Pol Dr. Rudy Heriyanto mengikuti upacara HUT TNI ke-76 secara virtual di Pendopo Gubernur Banten KP3B, Curug, Kota. Serang, Selasa, (05/10/2021).

Upacara HUT TNI ke-76 ini diikuti Kapolda Banten, Gubernur Banten, Danrem 064/MY, unsur Forkopimda Provinsi Banten dan Pepabri.

Dalam pelaksanaan upacara tersebut, Presiden RI Joko Widodo bertindak selaku Inspektur Upacara di Istana Merdeka, Jakarta Pusat.

Dalam sambutannya Presiden RI Joko Widodo mengucapkan selamat ulang tahun yang ke-76 TNI.

“Selamat Hari Ulang Tahun ke-76 Tentara Nasional Indonesia, selamat bekerja dan mengabdi untuk nusa dan bangsa. Semoga Tuhan yang maha Esa selalu bersama kita. Dirgahayu Tentara Indonesia, bersatu, berjuang, kita pasti menang,” ujar Joko Widodo Dalam sambutannya.

Selesai melaksanakan upacara di istana negara dilanjutkan dengan peragaan alutista TNI dan laporan Panglima TNI kepada Presiden RI Joko Widodo.

Sementara itu Kapolda Banten mengatakan pada HUT TNI ke-76 mengusung tema Bersatu, Berjuang, Kita Pasti Menang.

“Hari ini saya mengikuti Upacara HUT TNI ke-76 bersama Gubernur Banten, Danrem 064/MY, unsur Forkopimda Provinsi Banten dan Pepabri, ucap Rudy.

**Baca juga: Kejutan Kapolda Banten Ke Danrem 064/Maulana Yusuf, Di HUT TNI Ke 76

“Sekali lagi Selamat Ulang Tahun TNI ke-76 bersatu, berjuang, kita pasti menang. Semoga sinergitas TNI-Polri terus terjaga dalam menjaga situasi kamtibmas di wilayah Hukum Polda Banten,” tutup Rudy.

Upacara HUT TNI ke-76 dilaksanakan dengan hikmat dengan menerapkan Protokol Kesehatan secara ketat.(Hms/Tim K6)

Print Friendly, PDF & Email