1

Kajari: Jaksa Nakal Pasti Dipecat

Kajari Kab. Tangerang, Firdaus.(*)

Kabar6-Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kabupaten Tangerang, menyatakan akan menindak tegas jajarannya yang melakukan pelanggaran hukum.

Bahkan, jika terbukti ada jaksa ‘Nakal’, akan dijatuhi sanksi terberat, berupa pemecatan dari jabatannya dan dijebloskan ke penjara.

“Kalau terbukti melanggar hukum, pasti dipecat dan dijebloskan ke penjara,” ungkap Kajari Firdaus, kepada Kabar6.com, usai menerima kunjungan kerja Kajati Banten, Agoes Djaya, Kamis (18/5/2017).** baca juga:Kajari: Terima Kasih Kinerja Kami Dinilai Baik.

Pemberian sanksi itu dilakukan untuk meningkatkan kedisiplinan, integritas dan profesionalisme para Jaksa dalam penanganan perkara, supaya kualitasnya menjadi lebih baik.** baca juga: Kajati: Kinerja Kejari Kab.Tangerang Cukup Bagus.

“Penilaian Pak Kajati sudah baik, maka kami akan tingkatkan lagi menjadi lebih baik. Saya minta kepada para Jaksa agar menjalankan tugasnya sesuai dengan aturan dan standar operasional prosedur,” pungkasnya.(Tim K6)