oleh

Kabel UTP Berkualitas? Ke Benindo Solusindo Aja

image_pdfimage_print

Kabar6-Butuh kabel untuk instalasi jaringan berkualitas? Benindo Solusindo jawabannya. Toko yang berlokasi di Lantai 3 WTC Serpong, Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) ini, menjual beragam peralatan jaringan.

Staff Toko, Ryan menjelaskan, kabel UTP singkatan dari Unshielded twisted-pair, yang terbuat dari bahan penghantar tembaga.

Memiliki isolasi dari plastik dan terbungkus oleh bahan penutup yang mampu melindungi dari api dan kerusakan fisik.

Kabel Cat-5 yang dibanderol Rp 1.2 juta hingga 1.7 juta/box @ 305meter ini, digunakan sebagai kabel jaringan LAN (Local Area Network) pada sistem jaringan komputer.

“Biasanya, kabel UTP mempunyai impedansi kurang lebih 100 ohm, serta dibagi menjadi beberapa kategori berdasarkan kemampuannya sebagai penghantar data,”kata wanita ramah ini kepada kabar6.com.

Adapun kategori yang dimaksud yaitu Kategori 1 (Cat-1). Umumnya menggunakan konduktor padat standar AWG sebanyak 22 atau 24 pin dengan range impedansi yang lebar.

Digunakan pada koneksi telepon dan tidak direkomendasikan untuk transmisi data.

Kategori 2 (Cat-2), range impedansi yang lebar, sering digunakan pada sistem PBX dan sistem Alarm. Transmisi data ISDN menggunakan kabel kategori 2, dengan bandwidth maksimum 1 MBps.

“Kategori 3 (Cat-3) sering disebut kabel voice grade, menggunakan konduktor padat sebanyak 22 atau 24 pin dengan impedansi 100 ? dan berfungsi hingga 16 MBps. Dapat digunakan untuk jaringan 10BaseT dan Token Ring dengan bandwidth 4 Mbps,” jelasnya.

Untuk Kategori 4 (Cat-4), mirip dengan kategori 3 dengan bandwidth 20 MBps, diterapkan pada jaringan Token Ring dengan bandwidth 16 Mbps.

“Nah, Kategori 5 (Cat-5) ini yang sering di pakai untuk instalasi jaringan kelas rumahan maupun kantoran,” beber Ryan berpromosi.

Cat-5 merupakan kabel Twisted Pair terbaik (data grade) dengan bandwidth 100 Mbps dan jangkauan transmisi maksimum 100 m. **Baca juga: Rupiah Lemah, Eagle Property Tetap Eksis.

Dalam instalasi kabel jaringan, selain kabel UTP dibutuhkan juga beberapa pendukung lain, seperti Crimp Tool, connector RJ-45 dan kabel tester.(fitrah)

Print Friendly, PDF & Email