oleh

Juara MTQ Tingkat Banten, Pemkot Tangsel Serahkan Uang Bonus

image_pdfimage_print

Kabar6-Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menunaikan janjinya kepada seluruh kontingen Musabaqoh Tillawatil Qur’an (MTQ) XVI Tingkat Provinsi Banten 2019 yang sukses meraih gelar juara umum.

Penghargaan atau bonus diberikan setelah digelar di Kota Tangerang kemarin sekaligus membuktikan mampu pertahankan gelar juara umum lima kali secara beruntun.

Kontingen MTQ asal Kota Tangsel berhasil meraih gelar juara umum dengan perolehan total nilai 149. Adapun pada turnamen 2020 sebagai juara bertahan telah resmi didaulat akan menjadi tuan rumah.

“Ini adalah prestasi yang sangat membanggakan, dan patut dipertahankan,” ungkap Wakil Walikota Tangsel, Benyamin Davnie di Kampung Anggrek, Kecamatan Serpong, Kamis (4/4/2019).

Ia menerangkan, apresiasi sudah sepantasnya diberikan karena khafilah bersama tim official dan pendamping telah menunjukan dedikasi mempersembahkan prestasi. Hal itu diperoleh berkat adanya jalinan kerjasama yang baik.

Benyamin bilang, dukungan dari Pemkot Tangsel beserta masyarakat setempat pun tak kalah penting dalam menunjang keberhasilan khafilah. Ia berpesan jangan bangga dan cepat berpuas diri atas prestasi juara umum yang telah diperoleh.

kabar6.com
Juara MTQ Tingkat Banten, Pemkot Tangsel Serahkan Uang Bonus.(yud)

“Tapi harus terus berlatih agar lebih baik lagi,” pesannya membacakan sambutan Walikota Tangsel, Airin Rachmi Diany yang berhalangan hadir.

Torehan prestasi yang telah diraih, lanjutnya, harus menjadi tolak ukur dalam menghadapi kegiatan serupa pada level lebih tinggi. “Karena mempertahankan gelar lebih sulit dari merebut gelar,” tambah Benyamin.

Di lokasi sama sebelumnya, Ketua Harian Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kota Tangsel, KH Sobron Zayyan memaparkan, untuk khafilah peraih gelar juara 1 berhak menerima uang bonus sebesar Rp 25 juta per orang. Jumlah khafilah peraih juara 1 ada 22 orang yang mengikuti 15 cabang perlombaan.

Kemudian khafilah juara II diberikan uang bonus sebanyak Rp 17 juta per orang. Jumlah khafilah penyumbang juara II ada 17 orang yang mengikuti 15 cabang perlombaan. Sedangkan juara III diberikan uang bonus Rp 12 juta per orang untuk empat khafilah yang berlomba pada empat cabang MTQ.

“Ini adalah rekor terbesar perhelatan MTQ se-Provinsi Banten,” papar KH Sobron. Alasannya, ada 39 finalis khafilah asal Kota Tangsel yang berhasil meraih gelar juara.

KH Sobron juga memastikan, torehan prestasi juara umum juga tak lepas dari pembinaan yang dilakukan sampai empat kali tahapan. Seluruh tim official serta pendamping juga diberikan bonus per orang Rp 3,5 juta.

Pada kesempatan itu juga hadir Sekreatis Daerah sekaligus Ketua Umum LPTQ Kota Tangsel Muhamad, Dewan Pembina KH M Saidih, dan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Abdul Rojak.(ADV)

Print Friendly, PDF & Email