oleh

Jokowi Berikan Penghargaan ke Airin di Puncak Harganas

image_pdfimage_print

Kabar6-Penutupan penyelenggaraan acara peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-XXII Tahun 2015 di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) berujung manis bagi orang nomor satu daerah termuda Provinsi Banten ini.

Penghargaan diberikan kepada 23 orang kepala daerah lainnya se-Indonesia.

Walikota Tangsel Airin Rachmi Diany mendapatkan penghargaan tanda penghormatan Satya Lencana Pembangunan. Penghargaan secara simbolis diberikan langsung oleh Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

“Alhamdulillah, artinya program yang selama ini sudah dijalankan mendapat apresiasi dari pemerintah pusat,” katanya kepada kabar6.com di Lapangan Sunburst, Cilenggang, Kecamatan Serpong, Sabtu (1/8/2015).

Menurut Airin, ada sejumlah program kegiatan fasilitasi yang telah digulirkannya dan dilirik oleh Badan Kependudukan dan Keluarga
Berencana Nasional (BKKBN).

Diantaranya, fasilitasi pembuatan akta kelahiran gratis, menurunnya angka kematian saat melahirkan. **Baca juga: Presiden Jokowi Buka Acara Puncak Harganas di Tangsel.

Kemudian, lanjutnya, fasilitasi isbat nikah, terus digalakannya program keluarga berencana cukup dua anak dalam setiap rumah tangga.

“Penghargaan ini tentunya bukan menjadi akhir dari semua. Tapi harus menjadi motivasi, kedepannya harus lebih baik,” terang Airin.(yud)

Print Friendly, PDF & Email