oleh

Jasa Raharja Serahkan Santunan Rp780 Juta‎

image_pdfimage_print

Taufik, Penanggung Jawab PT Jasa Raharja Kab.Tangerang

Kabar6-PT Jasa Raharja (Persero) mengaku, sejak kurun waktu dari awal Januari hingga Februari 2017 telah memberikan dana sebesar Rp 780juta. Uang santunan telah diberikan kepada keluarga dan korban kecelakaan lalu lintas yang terjadi di wilayah Kabupaten Tangerang.

Demikian diungkapkan penanggung jawab PT Jasa Raharja, Taufik kepada kabar6.com, Rabu (8/3/2017).‎ “Di bulan Januari Rp374 juta, dan bulan Februari sebesar Rp406 juta,” ungkapnya.

Taufik mengakui adanya trend peningkatan jumlah penyerahan uang santunan.‎ Sebab, populasi angka kasus kecelakaan lalu lintas yang menyebabkan korban luka-luka hingga meninggal dunia terus melonjak.

Menurutnya, total kasus kecelakaan selama periode Januari-Februari 2017 jumlahnya mencapai 44 kejadian.‎ “Para korban pun didominasi oleh para pengendara kendaraan roda dua atau sepeda motor,” kata Taufik.

Dirinya berharap, angka kecelakaan lalu lintas mendatang bisa menurun. Hal ini tentunya dapat terjadi bila masyarakat bisa tertib berkendaraan.(agm)

 

Print Friendly, PDF & Email