oleh

Jangan Lupa Jaga Daya Tahan Tubuh Agar Tidak Gampang Sakit

image_pdfimage_print

Kabar6-Sebagian masyarakat memilih tetap berada di rumah meski memasuki liburan akhir tahun. Sementara lainnya, menghabiskan liburan mereka ke sejumlah tempat bersama keluarga atau teman-teman.

Meskipun berbeda pilihan, satu hal yang wajib dilakukan adalah tetap patuh pada protokol kesehatan seperti memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan agar terhindar dari paparan COVID-19.

Selain itu, Anda pun harus selalu menjaga daya tahan tubuhnya. Pasalnya, daya tahan tubuh yang lemah membuat orang gampang terserang berbagai penyakit, termasuk terinfeksi virus Corona.

Protokol kesehatan dan daya tahan tersebut harus selalu dilakukan agar tak mudah terserang berbagai penyakit, terlebih bagi Anda yang berlibur di luar kota. Melansir Detikhealth, ada sejumlah langkah yang bisa dilakukan untuk tetap sehat dan memiliki imun tubuh kuat. Apa sajakah itu?

1. Berjemur
Sempatkan berjemur di bawah matahari pagi, minimal 10-15 menit dan dilakukan dua hingga tiga kali dalam seminggu. Ajak juga anggota keluarga lain untuk berjemur di bawah matahari pagi agar sehat.

2. Rutin olahraga
Olahraga rutin setiap hari minimal 30 menit, bisa dilakukan dalam ruang hotel, atau sekitar lingkungan hotel. Usahakan jangan membuat kerumunan.

3. Minum air putih
Minum air putih (bukan sirop atau soda) kurang lebih dua liter per hari ternyata bermanfaat buat menjaga daya tahan tubuh. ** Baca juga: Jaga Kesehatan Selama Liburan Akhir Tahun

4. Konsumsi makanan sehat dengan gizi seimbang
Pola makan maupun jenis makanan juga harus dipilih-pilih agar tetap sehat. Utamakan konsumsi makanan sehat dan bergizi seimbang.

5. Tidur yang cukup
Batas tidur secukupnya itu minimal 7-8 jam per hari. Jangan sering begadang karena menjaga kesehatan itu penting di masa pandemi.

6. Konsumsi vitamin atau suplemen
Anda bisa mengonsumsi vitamin atau suplemen tambahan untuk menjaga kesehatan dan daya tahan tubuh. Namun sebagai catatan, lebih baik vitamin atau suplemen dikonsumsi sesuai anjuran dokter.

Jaga selalu kesehatan Anda dan keluarga agar terhindar dari sejumlah gangguan kesehatan.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email