oleh

Inseminasi Buatan Kunci Swasembada Daging Kerbau di Lebak

image_pdfimage_print

Kabar6-Inseminasi Buatan (IB) dan pemeriksaan kesehatan hewan secara rutin menjadi kunci keberhasilan Kabupaten Lebak swasembada daging kerbau.

 

“Melalui penggunaan teknologi budidaya ternak yang baik, peternak di Kabupaten Lebak bisa meningkatkan jumlah populasi hewan,” kata Kepala Dinas Peternakan Kabupaten Lebak, Iman Santoso, Sabtu (20/9/2014).

 

Ia menjelaskan, pemerintah daerah kini membuka pelayanan inseminasi buatan (IB) guna mendukung program swasembada daging kerbau.

 

“Pelayanan IB itu dipusatkan di sejumlah kecamatan, termasuk di Kecamatan Sajira dan Wanasalam,” tandasnya.

 

Pelaksanaan IB bekerja sama dengan Balai Penelitian Ternak (Balitnak) Ciawi, Bogor, Jawa Barat. **Baca juga: Populasi 32 Ribu Ekor, Lebak Swasembada Daging Kerbau

 

“Kami optimistis dengan IB ini dipastikan populasi kerbau terus bertambah dari keturunan anaknya,” katanya.

 

Diberitakan sebelumnya, Kabupaten Lebak berhasil swasembada daging kerbau. Saat ini, populasi kerbau di Lebak merupakan terbesar se-Provinsi Banten.

 

Mengacu hasil Sensus Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2014, jumlah populasi kerbau tercatat 32.000 ekor tersebar di 28 kecamatan. Populasi ini, masuk ke lima tingkat nasional.

 

Diperkirakan populasi kerbau pada 2016 di atas 42.000 ekor dari keturunan anaknya jika bertambah sekitar 5.000 ekor/tahun.(rol/tom migran)

Print Friendly, PDF & Email