oleh

Ini Wajah Pria yang Jadi Tipe Favorit Para Wanita

image_pdfimage_print

Kabar6-Setiap wanita memiliki kriteria atau tipe yang berbeda satu sama lain saat memilih pasangan hidup. Namun saat berbicara tentang penampilan wajah, maka ada satu standar umum yang ternyata ‘dianut’ oleh banyak wanita.

Siapa sangka, banyak wanita lebih suka pria yang tidak terlalu tampan, tapi juga tidak terlalu jelek. Dengan kata lain, mereka memilih pria dengan wajah yang ‘setara’ dengan dirinya.

Sebuah penelitian yang dilakukan di University of California, Berkeley, melansir Fimela, mengungkapkan bahwa wanita lebih memilih pria dengan wajah standar sebagai pasangannya. Penelitian dilakukan pada 60 pria dan 60 wanita sebagai pengguna website kencan online.

Hasilnya, para wanita memilih pria atas dasar ‘apakah pria tersebut punya kualifikasi setara (equal) dengannya’. Mereka akan memilih pria yang terlihat sama menarik seperti dirinya.

Jika wanita tersebut merasa dirinya cukup cantik, maka ia mencari pria yang juga dianggapnya tampan. Sebaliknya, bila wanita tersebut merasa dirinya biasa saja, ia juga cenderung mencari pria berwajah biasa.

Alasannya sederhana, memilih pria terlalu tampan membuat mereka merasa insecure alias tidak nyaman, karena punya kualifikasi yang tidak sepadan.

Belum lagi rasa takut akan diselingkuhi karena wajah pasangan yang terlalu mudah disukai wanita lain. Banyak wanita juga memastikan bahwa pasangannya tidak terlalu jelek atau jauh di bawah standar karena itu membuatnya merasa superior.

“Jika mencari seseorang yang sepadan dalam hal paras rupawan, umumnya orang menghindari dua hal ini, orang yang terlalu ganteng/cantik, karena kamu takut mereka selingkuh atau meninggalkanmu. Dan jika mereka jelek, kamu merasa bisa mendapatkan lebih baik dari mereka,” jelas Mark Sergeant, psikolog dari Nottingham Trent University.

Jadi sebenarnya para wanita mempunyai pikiran rasional dan realistis mengenai pria seperti apa yang mereka pilih menjadi pasangan untuk menjalin hubungan pernikahan. ** Baca juga: Rasa Bahagia Bikin Tubuh Sehat

Ketimbang mencari pria dengan wajah sangat tampan, kaum hawa lebih responsif terhadap pria yang punya wajah standar, tidak terlalu tampan juga tidak terlalu jelek. Benarkah demikian, Ladies?(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email