oleh

Ini Juara Artland Festival 2019 di QBig BSD City

image_pdfimage_print

Kabar6-Lomba mewarnai (anak-anak) dan lomba plein air (umum) yang dilakukan di Artland Festival 2019 dan diadakan di QBig BSD City, berlangsung seru dan meriah.

Ini adalah daftar pemenang lomba-lomba yang diadakan oleh Artland.

Lomba mewarnai anak-anak:
1. Diva Athaya Novitri, mendapatkan piala juara 1, sertifikat, dan voucher belanja Artland sebesar Rp1 juta.
2. Adisti, mendapatkan piala juara 2, sertifikat, dan voucher belanja Artland sebesar Rp750 ribu.
3. Michael Aureli, mendapatkan piala juara 3, sertifikat, dan voucher belanja Artland sebesar Rp500 ribu.

Dan untuk harapan 1 sampai 3 masing-masing mendapatkan sertifikat dan voucher belanja Artland sebesar Rp250 ribu.
1. Syaila Kalinya (Harapan 1)
2. Arini Anindya Putri (Harapan 2)
3. Maula (Harapan 3)

Lanjut untuk pemenang lomba Plein Air umum:
1. Sajianto Sekar, mendapatkan hadiah voucher belanja Artland sebesar Rp3 juta.
2. Budiman, mendapatkan hadiah voucher belanja Artland sebesar Rp2 juta.
3. Anak Agung Wina, mendapatkan hadiah voucher belanja Artland sebesar Rp1 juta.

kabar6.com
Lomba mewarnai (anak-anak) dan lomba plein air (umum) yang dilakukan di Artland Festival 2019 dan diadakan di QBig BSD City.(Eka)

Pemenang lomba Plein Air Artland Festival 2019, Sajianto Sekar mengatakan, dirinya bersyukur bisa memenangi lomba tersebut.

“Alhamdulillah untuk saat ini dirinya masuk kedalam 3 besar. Tentunya saya sangat senang,” ujarnya kepada Kabar6.com di Artland Festival 2019, Minggu (18/8/2019).

Lebih lanjut dirinya memotivasi untuk para pemuda agar maju terus pantang mundur, jangan menyerah dan terus melangkah.

Disisi lain Direktur Artland, Sihaan mengatakan, ini bukan sebuah kompetisi menang atau kalah, semua adalah yang terbaik.

“Tetapi kami memberikan apresiasi mungkin dia ada keunggulan sedikit daripada yang lain dan kami berikan apresiasi,” ungkap Sihaan.

Lanjut Sihaan mengatakan, semoga bagi yang kurang beruntung pada hari ini, menjadi suatu pemicu dia untuk berkarya, berkarya dan berkarya, untuk memenangkan kompetisi yang selanjutnya.**Baca juga: Rumah Sakit se-Banten Terancam Turun kelas, Sekda Provinsi Malah Berucap Sukur.

“Dan untuk yang menang, ini bukan sebuah akhir, tapi ini adalah awal untuk lebih profesional kedepannya,” tutup Sihaan.(Eka)

Print Friendly, PDF & Email