oleh

Ini Dugaan Tebang Pilih Kasus di Kejari Tigaraksa Versi Almastram

image_pdfimage_print

Kabar6-Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Tigaraksa, yang berdiri dikawasan Pusat Pemerintahan Kabupaten (Puspemkab) Tangerang, digeruduk aktivis gabungan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM), Rabu (4/9/2013).

Penggiat LSM yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Tangerang Raya Menggugat (Almastram), mendesak pencopotan Kepala Kejari Tigaraksa, Maju Ambarita dari jabatannya.

Desakan pencopotan terhadap orang nomor satu di Kejari Tigaraksa ini, menyusul adanya dugaan tebang pilih dalam penanganan sejumlah perkara korupsi di dua wilayah hukum, yakni Kabupaten Tangerang dan Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Koordinator LSM Komite Independen Penyelamat Anak Bangsa (Kipang), Haris Abubakar mengatakan, pihaknya akan segera melayangkan surat kepada Jaksa Agung, Basrief Arief, agar mencopot Kajari Tigaraksa, Maju Ambarita.

Pasalnya, Maju Ambarita dinilai dirinya tidak profesional dan tak mampu menjalankan tugasnya sebaga Kajari di daerah itu.

“Aksi tebang pilih kasus terlihat jelas disini. Kami, sepakat akan mengirim surat ke Pak Jaksa Agung (Basrief Arief-red) untuk mencopot Maju Ambarita,” ungkap Haris yang juga pendiri Almastram, kepada Kabar6.com, usai menggelar aksi damai siang tadi.

Beberapa kasus yang tidak ditangani secara transparan dan profesional kata Haris diantaranya, kasus dugaan pencaplokan aset negara seluas 31 ribu meter persegi yang dilakukan pengembang perumahan Citra Raya di Desa Ciakar, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang.

Disamping itu, kasus-kasus lainnya seperti, kasus dugaan korupsi alat uji KIR senilai Rp3,4 miliar dan dugaan korupsi dana hibah Bantuan Sosial (Bansos) yang dikucurkan pemerintah Provinsi Banten melalui APBD pada 2012 lalu, juga tak jelas arahnya.

“Kami menduga ada indikasi permainan dalam penanganan kasus-kasus ini,” tandasnya.

Sementara itu, saat di demo aktivis Almastram, Kajari Tigaraksa, Maju Ambarita, tak kelihatan batang hidungnya. Dia, tiba-tiba menghilang ketika mendengar informasi ada aksi unjuk rasa menuntut pencopotan dirinya.

Informasi yang diperoleh Kabar6.com, Kepala Kejari (Kajari) Maju Ambarita, tengah memenuhi panggilan pimpinannya di Kejaksaan Agung (Kejagung) di Jakarta.

“Sejak pagi tadi Bapak ke Kejagung,” kata Kepala Seksi Intelijen Kejari Tigaraksa, Musa, dikantornya siang tadi.(agm/din)

 

Print Friendly, PDF & Email