oleh

Ini Dalil 5 OPD di Pemkot Tangsel Belum Dilelang

image_pdfimage_print

Kabar6-Wakil Walikota Tangerang Selatan (Tangsel), Benyamin Davnie mengatakan, proses merekrut kepala organisasi perangkat (OPD) daerah bukan hal mudah.

Ada tujuh jabatan pimpinan kosong dan kini sedang dilakukan lelang jabatan atau open bidding untuk dua kursi.

“Saya khawatir saat dibuka enggak ada yang melamar atau ada yang melamar tapi tidak memenuhi kualifikasi,” katanya, Sabtu (15/6/2019).

Batas terakhir lelang jabatan dua pimpinan OPD ini akan berakhir sampai 25 Juni mendatang. Kemudian akan dilanjutkan dengan tahapan seleksi lainnya.

“Karena kita ingin mendapatkan SDM (Sumber Daya Manusia) yang terbaik,” terangnya.

Dua kursi pimpinan OPD di Pemkot Tangsel yang kini sedang dilelang adalah Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Diskop dan UKM) serta Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP).

**Baca juga: 2 Dilelang, 5 Kursi Kadis di Pemkot Tangsel Masih Kosong.

Adapun Kabar6.com mencatat, terdapat lima kursi OPD yang mengalami kekosongan sejak lama sehingga masih diduduki oleh pejabat pelaksana tugas (Plt). Yakni, Dinas Kesehatan, Dinas Pekerjaan Umum.

Sisanya tiga lagi adalah Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) sert Dinas Komunikasi dan Informatika. (yud)

Print Friendly, PDF & Email