oleh

Ini 13 Program Prioritas RPJMD Kabupaten Tangerang 2013-2018

image_pdfimage_print

Kabar6-Disahkannya perubahan Peraturan Daerah (Perda) No. 5 Tahun 2013, tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Tangerang 2013-2018, kiranya menjadi PR (Pekerjaan Rumah) tersendiri bagi pemerintah daerah setempat.

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Tangerang, Dedi Sutardi mengatakan, dengan pengesahan itu, Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar selaku pimpinan daerah, harus benar-benar fokus dalam merealisasikan program prioritas dalam RPJMD 2013-2018.

“Implementasinya juga harus jelas. Jangan sampai bentrok dengan program Pemerintah Pusat atau Provinsi,” ungkap Dedi, Senin (16/11/2015). **Baca juga: Perubahan RPJMD Kabupaten Tangerang 2013-2018 Disahkan.

Berikut 13 program prioritas dalam RPJMD 2013-2018 Kabupaten Tangerang;

1. Pengembangan Sistem Transportasi
2. Penanggulangan Banjir, Rob, dan Genangan
3. Peningkatan perlindungan dan Pengelolaan lingkungan Hidup
4. Pengendalian Pemanfaatan Ruang
5. Peningkatan Kualitas Lingkungan Perumahan dan Permukiman
6. Peningkatan Akses Pelayanan dan Pendidikan dan Kesehatan bagi MBR
7. Penguatan Ketahanan Pangan
8. Penanggulangan Kemiskinan
9. Peningkatan Kualitas dan Perlindungan Ketenagakerjaan
10.Peningkatan Iklim Investasi dan Ekonomi Daerah
11.Reformasi Birokrasi dan Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik
12.Peningkatan Moral dan Peran Serta Masyarakat dalam Pembangunan
13.Pengendalian Kependudukan yang lebih Serasi dan Berimbang.(Shy)

Print Friendly, PDF & Email