oleh

IDI Libatkan 20 Tenaga Medis di Pilkada Tangsel

image_pdfimage_print

Kabar6-Proses pemeriksaan kesehatan membutuhkan waktu lama, hingga enam jam yang mesti dilakukan oleh tim medis. Mulai hari ini pasangan bakal calon walikota dan wakil walikota di Tangerang Selatan (Tangsel) menjalani tes kesehatan.

 

“Ada 20 panita dokter berbagai keahlian yang akan memeriksa calon Walikota dan calon Wakil Walikota Tangsel,” jelas Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kota Tangsel, Imbar Oemar Gozali, di RSUD setempat, Selasa (28/7/2015).

 

Ia mengatakan, untuk hasil tes kesehatan terhadap pasangan petahana Airin Rachmi Diany–Benyamin Davnie akan diserahkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat pada 2 Agustus 2015 mendatang.

 

“Nanti akan ada satu buku hasil sidang pleno para dokter yang memeriksa,” katanya.  Selain itu, Imbar menambahkan bahwa setelah diberi wewenang oleh KPU kota Tangsel sebagai pemeriksa bakal calon walikota dan calon wakil walikota.

 

Pihak IDI Kota Tangsel, lanjutnya, langsung menjajaki kemungkinan RSU Kota Tangsel dipakai untuk memeriksa kesehatan para pasangan yang sudah di tentukan KPU. ** Baca juga: Hari Ini Pasangan Balon AMIN Tes Kesehatan

 

“Setelah berdiskusi dengan direktur RSU, kami meminta mohon ada beberapa item alat yang ditambahkan, kemudian direktur memberikan wewenang kepada kami untuk menambahkan alat tersebut. RSU Kota Tangsel sudah memenuhi kriteria pemeriksaan,” tambahnya.(yud)

Print Friendly, PDF & Email