oleh

Ide Nyeleneh, di Masa Depan Orang Naik Pesawat Sambil Berdiri Seperti dalam Bus

image_pdfimage_print

Kabar6-Sebuah maskapai dari Kolombia bernama VivaColombia mencanangkan ide yang terdengar tak biasa atau nyeleneh, yaitu penumpang yang berdiri dalam perjalanan di udara.

VivaColombia beralasan, tidak semua orang dapat menggunakan trasportasi udara karena harga tiket yang mahal. Dengan diberlakukannya penumpang berdiri, melansir Sooperboy, tentu saja harga tiket akan lebih murah dibanding harga tiket penumpang yang duduk. Maskapai tersebut ingin lebih banyak orang menggunakan pesawat sebagai alat transportasi mereka.

“Ada sejumlah orang yang tengah meneliti kemungkinan penumpang terbang dengan berdiri. Kami sangat tertarik dengan apapun yang membuat perjalanan lebih murah,” ungkap William Shaw, pendiri dan CEO VivaColombia.

Ide penumpang berdiri pertama kali digagas oleh Airbus pada 2003, dan beberapa maskapai penerbangan telah setuju dengan gagasan tersebut tanpa terkecuali VivaColumbia.

Namun sebenarnya, penumpang tak sepenuhnya berdiri selama perjalanan, karena kursi akan dibuat secara vertikal seperti kursi bar. Hal ini juga akan menghemat ruang dan memuat kursi lebih banyak. ** Baca juga: Dituduh Kentut, Pria Swedia Ini Malah Terima Ganti Rugi Sebesar Rp930 Juta

Sayangnya, gagasan ini belum mendapatkan persetujuan. Direktur Penerbangan Sipil Alfredo Bocanegra menolak gagasan tersebut dan enggan menandatangani kontrak dengan maskapai. “Siapa pun yang telah mengendarai angkutan umum tahu bahwa bukan hal yang baik saat Anda berdiri dalam pesawat,” katanya.

Hmm…gimana ya rasanya berdiri layaknya penumpang bus sepanjang perjalanan dalam pesawat?(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email