oleh

Hujan Disertai Angin Kencang dan Petir Melanda Tangsel

image_pdfimage_print

Kabar6-Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah II Ciputat, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) peringatkan warga agar waspada. Potensi hujan disertai petir diperkirakan bakal terjadi sejak siang hingga sore hari.

Prakiraan hujan petir di Ciputat, Ciputat Timur, Serpong, Setu dan Pamulang. Sementara hujan lebat di Serpong Utara; hujan sedang di Pondok Aren.

“Waspada potensi terjadi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat atau petir dan angin kencang di wilayah Kota Tangsel,” kata Kepala Bidang Data dan Informasi BMKG Balai Besar Wilayah II Ciputat, Sutiyono, Rabu (12/12/2018).

Menurutnya, pada malam hari kondisi cuaca di Kota Tangsel diguyur hujan lokal. Adapun dinihari berawan.

Suhu udara mencapai 24 – 31 derajat celcius dengan kelembaban udara 65 – 95 persen. Angin dari arah Barat hingga Barat Laut dengan kecepatan 05-10 kilometer per jam.**Baca juga: Pemkab Tangerang Raih Penghargaan Peduli HAM.

Panggung ukuran raksasa di Lapangan Sunburst BSD, Cilenggang, Kecamatan Serpong, roboh. Rencananya panggung tersebut dipakai oleh Transmedia untuk merayakan HUT yang digelar akhir pekan ini dengan menghadirkan banyak artis serta musisi ternama.(yud)

Print Friendly, PDF & Email