oleh

Hueek, Berani Coba Makanan Super Ngilu Ini?

image_pdfimage_print
Susu Diploptera Punctata.(netz.id)
Susu Diploptera Punctata.(netz.id)

Kabar6-Beberapa makanan yang terlihat menjijikkan sering disangka tidak baik untuk kesehatan. Jangan salah, karena ternyata ada beberapa makanan yang tampilannya “gak banget”, namun konon memiliki nilai gizi yang luar biasa.

Bahkan mengalahkan makanan yang harganya super mahal dengan pamor syarat gizi.

Di beberapa negara, makanan ini sudah terbukti khasiatnya, dan menjadi konsumsi umum. Dikutip dari Boombastis, berikut makanan/minuman yang dimaksud.

1. Susu kecoa
Meskipun merupakan hewan yang menjijikkan dan sangat dibenci manusia, susu kecoa ternyata punya nilai gizi super tinggi. Ya, ada satu kecoa bernama Diploptera Punctata, yang ternyata memiliki kandungan susu di dalamnya.

Diploptera ternyata hewan vivipar alias melahirkan, dan susu yang dihasilkan memang digunakan untuk menyusui anak-anak mereka. Diketahui, susu ini kandungan gizi tinggi bahkan dibandingkan susu sapi. Susu kecoa ini diperkirakan bakal jadi makanan masa depan. Hanya saja sampai saat ini peneliti belum tahu cara untuk memanennya.

2. Tarantula Goreng
Menurut orang Kamboja, tarantula berkhasiat sebagai obat untuk mengatasi masalah pernapasan.

3. Jangkrik
Tubuh jangkrik ternyata mengandung protein yang begitu tinggi. Bahkan dalam jumlah yang sama, mengalahkan daging sapi dan ayam. Soal jangkrik yang syarat gizi ini, ternyata sudah dikonfirmasi oleh beberapa perusahaan besar.

4. Jamur Chaga
Sekilas melihat penampilan Chaga benar-benar mengerikan seperti bekas luka yang tak kunjung sembuh. Namun yang pasti, jamur ini mengandung banyak sekali antioksidan yang membantu mencegah tubuh dari kanker. Selain itu, Chaga juga mengandung anti tumor yang mujarab, serta berkhasiat menghambat penuaan.

5. Casu Marzu
Casu Marzu dibuat dari susu kambing pilihan, diproses sedemikian rupa, termasuk salah satunya dibiarkan terbuka agar lalat-lalat berkembang biak di situ. Keju ini mengandung banyak nutrisi yang sangat baik untuk tubuh. ** Baca juga: Lucu, Bayi Kembar yang Lahir Pada Tahun Berbeda

Penasaran mencoba salah satu dari kelima makanan di atas?(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email