oleh

Hari Ini, Warga Babakan Asem Jalani PSU Pilgub Banten

image_pdfimage_print
PSU di Desa Babakan Asem, Teluknaga.(shy)

Kabar6-Hari ini, Minggu (19/2/2017), ribuan warga di Desa Babakan Asem, Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang, mengikuti Pemilihan Suara Ulang (PSU) Pemilihan Gubernur (Pilgub) Banten.

Sedianya, PSU kali ini digelar, sebagai tindaklanjut atas kasus dibukanya 15 kotak suara dari 15 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Desa Babakan Asem, secara ilegal.

Pantauan kabar6.com dilokasi, pada tiga TPS yakni, TPS 6, 5, 4 dan 3 nampak sepi dikunjungi para partisipan setempat untuk kembali melakukan pemilihan ulang.

Seperti di TPS 3, sejak dibukanya TPS pada pukul 07.00 WIB hingga 10.00 WIB, dari total Daftar Pemilih Tetap (DPT) 550 orang, kini baru diikuti oleh 160 partisipan atau sekitar 20 persen.

“Ya, baru sedikit. Saat ini kita upayakan memanggil warga menggunakan pengeras suara untuk melakukan pencoblosan ulang,” ujar Romlah, salah seorang saksi KPPS.

Sementara itu, sebanyak 100 personel dari Polres Metropolitan Tangerang Kota disebar di titik TPS guna mengamankan jalannya PSU di Desa Babakan Asem.**Baca juga: Kasus Kotak Suara Teluknaga, Polisi Siagakan Pasukan.

“Pemantauan terus kita lakukan. Di tiap TPS kita siagakan tiga sampai lima orang anggota. Sejauh ini, terpantau aman dan kondusif,” ujar Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Harry Kurniawan.**Baca juga: Begini Kronologis “Bobolnya” Kotak Suara di Teluknaga.

Kapolres menambahkan, bila fokus pengamanan di pusatkan di titik logistik di tingkat desa dan kecamatan. Langkah itu guna menghindari adanya tindak kecurangan oleh oknum tertentu.(shy/rani)

**Baca juga: Setelah 50 Tahun Terperangkap di India, Wang Akhirnya Bisa Pulang ke Tiongkok.

Print Friendly, PDF & Email