oleh

Gudang Sempit Alasan PPK di Tangsel Dorong Surat Suara

image_pdfimage_print

Kabar6-Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) di Kota Tangerang Selatan mendapat teguran keras lantaran mengabaikan kotak dan surat suara sudah didorong ke Panitia Pemungutan Suara (PPS).

Sebarannya di tiga kecamatan yakni, Ciputat, Ciputat Timur dan Pamulang.

“Kalau alasan kemarin itu gudang di PPK sudah membeludak,” kata Ketua Panwascam Ciputat, Hikmah Ruhiyat ditemui kabar6.com usai acara Rapat Kerja Teknis di Serpong, Sabtu (12/4/2019) petang.

Ia mengakui sudah mempertanyakan dan PPK menyatakan bisa mempertanggung jawabkan. Berkaitan dengan koordinasi PPK sudah melakukan koordinasi dengan bagian SDM Panwascam.

Ditanya soal rekomendasi Ketua Bawaslu Tangsel Muhamad Acep yang memerintahkan semua Panwascam agar segera melayangkan surat resmi kepada masing-masing PPK terkait mempertanyakan alasan dorong surat suara ke PPS.

“Untuk manuver mereka sendiri sih tidak. Hanya saja hal ini akan kita pertanyakan lagi,” jelas Hikmah.

Terpisah di lokasi sama, Ketua Panwascam Syahrul menyatakan, dirinya telah sempat menolak rencana PPK setempat mendorong kotak dan kertas suara ke masing-masing PPS.**Baca juga: Bahaya, 3 Kecamatan di Tangsel Sudah Kirim Surat Suara ke Kelurahan.

“Kalau saya enggak mau. Ikutin saja tahapan pemilu, enggak mau ambil resiko,” terangnya.(yud)

Print Friendly, PDF & Email