oleh

Gerindra Belum Tetapkan Nama di Pilgub Banten 2017

image_pdfimage_print
Ketua DPP Partai Gerindra, Desmond J Mahesa.(bbs)

Kabar6-Partai Gerindra mengaku belum menetapkan nama yang akan diusung pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Banten dan DKI Jakarta pada 2017 mendatang.

Hal tersebut, diungkapkan Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra, Desmond J Mahesa.

“Calon yang mendaftar sudah ada, tapi itu rahasia DPP. Kalau ada kader yang elektabilitasnya bagus, ya kita usung ke Cagub. Tapi kalau gak ada, ya Wagub. Masih panjang waktunya,” kata Desmon J Mahesa di Kota Serang, Minggu (17/7/2016).

Wakil Ketua Komisi III DPR-RI ini mengakui, perihal kedatangan Prabowo ke Banten Sabtu (16/7/2016) kemarin, merupakan salah satu bentuk prakondisi suksesi Pilkada dan Pilpres mendatang. **Baca juga: Prabowo Sambangi Rumah Aspirasi Desmond J Mahesa di Banten.

“Kita perlu konsolidasi dalam rangka mempersiapkan partai ini jauh lebih rapi dan kompak menyongsong Pilkada 2017 dan 2018. Ada beberapa kabupaten dan kota yang juga ikut Pemilukada dan juga termasuk try out untuk 2019 Presiden itu,” ujarnya. **Baca juga: Wartawan Tangsel “Terjangkit” Game Pokemon Go.

Selain itu, kehadiran Prabowo ke Banten diakuinya menjadi tolak ukur seberapa solid dan kuatnya kader Gerindra menghadapi Pilkada dan Pilpres mendatang.(tmn)

Print Friendly, PDF & Email