oleh

Gereja Umat Katolik Santa Odilia Citra Raya Serahkan Bantuan Korban Banjir Solear

image_pdfimage_print

Kabar6-Bantuan untuk korban bencana banjir di Kecamatan Solear Kabupaten Tangerang terus mengalir dari berbagai lapisan guna mengurangi beban ekonomi masyarakat yang terdampak banjir.

Kali ini bantuan itu datang dari pengurus Gereja Katolik Santa Odilia Citra Raya Cikupa dengan menyerahkan sejumlah bantuan logistik untuk dua Desa yaitu Desa Cikasungka dan Desa Solear Kecamatan Solear Kabupaten Tangerang untuk disalurkan kepada korban banjir luapan air sungai Cidurian yang terjadi pada Rabu (1/1/2020) lalu.

Penyerahan bantuan logistik dari pengurus dan Umat Gereja Katolik Santa Odilia bersama Koramil 13 Cisoka, Koramil 14 Panongan dan Polsek Cisoka diterima langsung oleh Muhammad Supriyadi selaku Kades Cikasungka dan Madromi Kades Solear yang disaksikan oleh anggota Pokdar Kamtibmas, BPPKB , HAAK serta sejumlah tokoh masyarakat setempat.

“Saya sangat terharu atas bantuan yang terus mengalir dari semua lapisan terutama dari pihak Gereja Santa Odilia yang dari hari pertama sudah terus membantu korban banjir khususnya di wilayah Cikasungka”, ujar Kades M. Supriyadi saat menerima bantuan logistik, Jum’at (3/1/2020) sekira pukul 19.00 WIB.

Sementara itu Danramil Cisoka Burhanudin menyampaikan terimakasih atas bantuan baik tenaga maupun bantuan logistik berupa makanan siap saji, pakaian, serta perlengkapan tidur dan kebersihan ini.

“Terimakasih untuk rekan-rekan semua TNI Polri Ormas yang sudah membantu korban banjir, dari malam pertama kita turun, semoga dengan bantuan ini para korban banjir bisa teratasi,” ungkap Burhanudin Danramil Cisoka.

**Baca juga: Disdukcapil Kabupaten Tangerang Siap Ganti Dokumen Yang Rusak Akibat Banjir.

Romo Felix Supranto. SS.CC mengatakan, dengan peristiwa ini kita digerakkan dengan kasih sayang untuk selalu membatu sesama.

“Ternyata kita semua digerakkan dengan kasih sayang untuk saling membantu, dan dalam keadaan seperti ini semakin kita rasakan kasih sayang itu, semoga ini membawa harapan baik, dan mudah-mudahan yang kita lakukan ini dapat bermanfaat, semoga pak Kades pak Danramil dan pak Polisi dikasih kesehatan dalam mengayomi masyarakat saat ini”, kata Romo Felix. (Ris)

Print Friendly, PDF & Email