oleh

Genjot Kreativitas, Guru SMAN Curug Ikuti In House Training

image_pdfimage_print

Kabar6- Kreativitas dan inovasi bagi tenaga pengajar atau guru sangat dibutuhkan dalam kegiatan belajar mengajar di era pandemi Covid-19.

Salah satunya yang dilakukan di SMA Negeri Curug, Kabupaten Tangerang dengan menggelar In House Training (IHT). Kegiatan ini diikuti puluhan tenaga pengajar atau guru.

Ketua pelaksana Yutoro, S.Kom.,M.Si mengatakan, In House Training (IHT) ini merupakan upaya meningkatkan kompetensi dan strategi guru pada SMA Negeri yang baru didirikan di kecamatan Curug ini

“Tujuannya untuk memberikan pemahaman dan bimbingan teknis (bimtek) untuk guru di sekolah agar lebih berkreatif, inovatif dan  berpikir kritis serta kolaboratif,” ungkap Yutoro kepada kabar6.com Rabu (5/8/2020)

Menurutnya, dengan IHT ini guru akan lebih termotivasi dengan meningkatkan kualitas dalam mengajar secara daring di masa pandemi Covid-19

“Metode IHT yang akan diterapkan adalah Learning Management System (LMS) secara daring dan Luring dengan prinsip memberikan pembelajaran yang bermakna, capaian hidup & variasi aktifitas,” ujarnya

**Baca juga: Sarmanius Gulo, Korban Penembakan di Sepatan Mulai Membaik.

Ditempat yang sama, Sekretaris Komite Sekolah M. Sidik Spd mengatakan, program itu mulai dari aspek peningkatan mutu pendidikan dan pelayanan sekolah maupun peningkatan kinerja pegawai dan guru di lingkungan sekolah

“Semua unsur pegawai dan guru harus bekerja maksimal sesuai perannya, diharapkan mampu meningkatkan kualitas pembelajaran dan pendidikan di SMAN Curug ini,” pungkas M. Sidik (CR)

Print Friendly, PDF & Email