oleh

Foto Rano-Dimyati Beredar di Medsos

image_pdfimage_print
Foto Rano Karno-Dimyati Natakusumah.(ist)

Kabar6-Munculnya foto Gubernur Banten Rano Karno bersama Dimyati Natakusumah yang beredar di media sosial (medsos), memicu reaksi publik.

Maklum, hingga kini publik masih menanti siapa yang bakal mendampingi incumbent dalam dalam pertarungan di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Banten 2017 nanti.

Ya, hal ini adalah wajar, mengingat incumbent dianggap penentu peta politik di Banten, berdasarkan sejumlah hasil survei popularitas dan elektabilitas bakal calon.

Hadi Mawardi, politisi dari Partai Amanat Nasional (PAN) Pandeglang mengatakan, beredarnya foto Rano-Dimyati (Radim) di medsos belakangan ini, adalah bentuk analisis masyarakat tentang sosok wakil yang pas untuk menyaingi popularitas Wahidin Halim-Andika Hazrumy.

“Beredarnya foto Radim memang hal menarik. Karena foto itu muncul pascadideklarasikannya pasangan WH-Andhika. Saya pribadi menilai, jika memang terjadi (Radim), maka akan terjadi head to head kekuatan besar di Banten,” kata Hadi kemarin. **Baca juga: KTP Ketua KPU Banten Ada di Berkas Dukungan Calon Independen.

Meski demikian, Hadi menyatakan dirinya adalah kader PAN yang sangat memegang teguh etika partai. “Hingga saat ini arah PAN masih menunggu keputusan DPP. Untuk itu, kami akan taat oleh keputusan partai,” jelasnya. **Baca juga: Ini Dua Pasbalon Gubernur Banten Independen Lolos Persyaratan Dukungan.

Diketahui, saat ini sosok Dimyati Natakusumah sudah menyatakan diri bakal maju dari jalur independen bersama Yamelia. Bahkan, pasangan bakal calon (Pasbalon) Dimyati-Yamelia sudah menyerahkan berkas dukungan berupa fotocopy KTP ke KPU Banten.(cak)

Print Friendly, PDF & Email