oleh

Film Kungfu Panda 3 & Dongeng Polwan Cantik Hibur Korban Banjir

image_pdfimage_print

Kabar6-Pihak Kepolisian Resor Metropolitan Tangerang memutar film animasi Kungfu Panda 3 di dilokasi pengungsian Perumahan Total Persada, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang, Senin (21/1/2013).

Langkah pemutaran film dengan menggunakan layar lebar ini dilakukan guna menghibur dan mengurangi beban warga korban banjir, khususnya kalangan anak-anak dilokasi pengungsian.

Kasat Binamas Polres Metropolitan Tangerang, AKBP Fachrudin Roji mengatakan, selain menghibur, acara nonton bareng ini juga dilakukan untuk meminimalisir anak bermain di wilayah yang masih tergenang air banjir.

“Dalam beberapa kasus, ada anak-anak yang menjadi korban tewas akibat terseret arus. Dan, lewat event nonton bareng yang akan digelar setiap hari ini, kami berupaya untuk meminimalisir kejadian serupa,” ujar Fahrudin.

Dilokasi nonton bareng tersebut, lanjut Fahrudin, pihaknya sengaja membuat arena khusus anak untuk berkumpul. Diharapkan, arena tersebut bisa terus digunakan oleh anak, hingga nanti banjir benar-benar surut.

Tidak hanya nonton bareng, lanjut Fahrudin, pihaknya juga menghadirkan Dongeng Lalulintas yang diceritakan oleh Polwan cantik untuk menghibur ratusan siswa di SDN Total Persada.

Untuk diketahui, banjir di Perumahan Total Persada telah terjadi sepekan terakhir. Perumahan langganan banjir ini bahkan sempat tergenang hingga ketinggian 2,5 meter sampai 3 meter. Dan, hari ini banjir mulai surut hingga ketinggian 1 meter.(rani)

Print Friendly, PDF & Email