oleh

Dukung Sektor Pariwisata, Ratusan Radio Tabung Dipamerkan di Flavor Bliss Alam Sutera

image_pdfimage_print

Kabar6-Dalam mendukung sektor pariwisata di Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Alam Sutera pamerkan ratusan Radio tabung dalam pagelaran Alam Sutera Radio Fest 2022.

Pagelaran tersebut hadir dan dipamerkan secara gratis hingga tanggal 18 Desember 2022, radio tersebut merupakan Radio klasik dari tahun 1930 hingga 1960an.

Township Direktur Alam Sutera Group, Sari Setyaningrum mengatakan, pameran ini berguna bagi generasi muda untuk mengenal dan mendapatkan pengetahuan tentang sejarah radio di dunia, sehingga menumbuhkan dan meningkatkan kecintaan pada radio tabung.

“Lebih dari 100 radio vintage dipamerkan. Semuanya adalah koleksi radio vintage yang berkualitas dan masyarakat bisa berkomunikasi langsung dengan kolektornya. Kami juga mengadakan talkshow, sehingga pengunjung bisa mendapat informasi seputar perjalanan radio,” katanya saat ditemui di Area Broadway, Flavor Bliss Alam Sutera, Serpong Utara, Jumat (9/12/2022).

Selain itu, pihaknya berharap pameran radio tabung menjadi langkah awal terbentuknya komunitas radio vintage Sejabodetabe secara berkesinambungan.

“Pameran ini juga diharapkan jadi tempat pariwisata klasik nantinya,” ungkapnya.

**Baca juga: Lengkapi Kebutuhan Natal Kamu hanya di Ace hardware Living Plaza Bintaro

Sementara itu, Wakil Wali Kota Tangsel, Pilar Saga Ichsan menerangkan, pameran radio tabung dan gramaphone di Tangsel jadi pameran pertama di Tangsel.

“Mudah-mudahan ini jadi pelopor, supaya menambah pengetahuan apa itu radio dan gramaphone. Semoga ini tetap berkelanjutan,” tutupnya.(eka)

Print Friendly, PDF & Email