oleh

Dukung Konservasi Penyu Hijau, XL Ajak Media

image_pdfimage_print
XL bersama 50 awak media nasional & daerah.(asri)
XL bersama 50 awak media nasional & daerah.(asri)

Kabar6-Pelestarian lingkungan menjadi faktor pendukung yang tidak boleh terabaikan. Beranjak dari hal tersebut, PT XL Axiata Tbk (XL) mengajak awak media untuk ikut bersama mendukung upaya konservasi habitat Penyu Hijau di Kepulauan Belitung.

 

Pelepasan Tukik atau anak penyu pun dilakukan secara bersama 50 awak media, termasuk media online kabar6.com, Kamis (18/2) kemarin.

“Sengaja kami mengajak 50 jurnalis dari 50 media massa nasional dan daerah untuk ikut bersama mendukung kampanye pelestarian lingkungan di Belitung. Sebab, sebagai salah satu destinasi wisata Tanah Air, kekayaan alam di Belitung harus dilestarikan”, ujar Presiden Direktur XL, Dian Siswarini.

Selain memberikan dukungan pada pelestarian lingkungan, XL juga menyerahkan donasi beberapa unit komputer dan koneksi internet gratis selama setahun di dua sekolah, salah satunya di SMAN 1 Gantung Belitung.

“Dengan adanya komputer dan akses internet, XL berharap para siswa akan bisa mengakses konten pembelajaran XL Future Leaders secara online. Program ini sejalan dengan misi perusahaan untuk bisa memberikan akses pendidikan secara merata dan mendukung gerakan belajar melalui teknologi internet”, jelas Dian.

Kegiatan sosial tersebut merupakan bentuk apresiasi bagi masyarakat Belitung dan Babel pada umumnya, yang telah mempercayakan XL sebagai sarana telekomunikasi mereka. Ditambahkan Dian, pengguna XL di Belitung mencapai 85 persen, dengan jumlah total pelanggan di Bangka Belitung sekitar 570 ribu, dan di Belitung sendiri ada 211 ribu pelanggan. ** Baca juga: Indosat Ooredoo Kenalkan GIG

Layanan XL di Bangka Belitung didukung oleh tidak kurang dari 320 BTS yang sebagian besar adalah 3G, serta 128 BTS di Belitung yang hampir semuanya 3G.

“XL berkomitmen untuk terus mendukung program pembangunan di daerah ini, melalui penyediaan layanan komunikasi yang berkualitas,” tutup Dian.(asri)

Print Friendly, PDF & Email