oleh

Dukun di AS Peras Pasien Hingga Belasan Miliar untuk Buang Kutukan

image_pdfimage_print

Kabar6-Seorang wanita bernama Sherry Tina Uwanawich (29) yang mengaku sebagai dukun dan memiliki kemampuan untuk melepas kutukan, berhasil menipu seorang mahasiswa kedokteran asal Brasil.

Tidak tanggung-tanggung, melansir Dailymail, Uwanawich berhasil menguras uang milik mahasiswa yang tidak disebutkan namanya itu senilai Rp22,3 miliar. Untuk memuluskan niat jahatnya itu, Uwanawich yang mengaku sebagai dukun mengatakan kepada korban bahwa almarhumah ibu korban telah dikutuk oleh seorang dukun di Amerika Selatan. Dan, untuk melepas kutukan itu dibutuhkan banyak uang.

Disebutkan, keduanya telah berteman selama tujuh tahun, dan korban diketahui mengalami depresi. Mereka pertama kali bertemu di pusat perbelanjaan The Galleria di Houston. Selama bertahun-tahun melakukan aksinya, Uwanawich menggunakan nama samaran yaitu Jacqueline Miller.

Uwanawich membawa Mahasiswa tersebut ke sebuah ruangan meramal, dan mereka pun sering melakukan ritual selama berbulan-bulan, disebut mampu menghilangkan berbagai kutukan yang melekat pada mahasiswa tadi dan keluarganya.

“Pelecehan emosional dan kerugian finansial yang diderita klien saya di tangan dukun palsu ini, yaitu Sherry Uwanawich, sangat menjijikan,” kata seorang detektif swasta, Bob Nygaard, yang mewakili korban.

Bahkan, ketika Uwanawich telah pindah ke Lauderdale Fort di pantai tenggara Florida pada 2008 lalu, transfer dana dari korban kepadanya masih terus mengalir.

Namun penipuan itu berakhir pada 2014, setelah Uwanawich mengaku menipu korban dan sebenarnya tidak ada kutukan. ** Baca juga: Sewa Film Dewasa, Seorang Pria Inggris Malah Ditemukan Tewas dalam Bilik

Uwanawich pun mengikuti proses peradilan, dan dijatuhi hukuman tiga tahun empat bulan penjara di Miami. Tidak hanya itu, ia juga diwajibkan untuk membayar kerugian korban selama ini.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email