oleh

DPRD Minta Pemkab Serang Proaktif Gandeng Investor

image_pdfimage_print

Kabar6-Ketua DPRD Kabupaten Serang Fahmi Hakim untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD), meminta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Serang agar proaktif menggandeng investor untuk menanamkan modalnya di wilayah Serang.

“Sudah banyak investor yang minat untuk berinvestasi di wilayah Kabupaten Serang, untuk itu Pemkab harus mampu memberdayakan investasi yang ada dan yang akan datang untuk menampungnya,” kata Fahmi Hakim di Serang, Jumat (18/10/2013).

Ia meminta Pemkab Serang agar mengajak investor untuk menanamkan investasinya di wilayah Serang Timur.

Pasalnya, di wilayah ini masih banyak lahan yang terlantar, contohnya di Desa Parigi, Kecamatan Cikande, Kabupaten Serang, seluas 500 hektar yang tidak berfungsi.

“Sangat disayangkan, seharusnya Pemkab Serang bisa memberdayakan lahan ini,” ujarnya.

Ditegaskan, wilayah Serang Timur sangat potensial guna peningkatan PAD, karena kawasan ini merupakan wilayah padat penduduk dan perusahan industri.

“Untuk itu perlu dibarengi dengan sarana dan prasarananya, salah satunya Terminal Terpadu Cikande (TTC) akan dibangun,” ungkapnya.(ant/jus)

 

Print Friendly, PDF & Email