oleh

DPRD Kabupaten Tangerang Didemo Mahasiswa, Begini Kata BKD

image_pdfimage_print

Kabar6-Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tangerang mendapatkan peringatan keras dari kalangan Mahasiswa batalnya Rapat Paripurna penetapan Validasi Jumlah Penduduk Kabupaten Tangerang. Dalam rapat paripurna itu hanya hadir sebanyak 18 orang anggota.

Wakil Badan Kehormatan Dewan (BKD) Kabupaten Tangerang, Ahmad Supriyadi mengatakan sampai saat ini adanya perubahan sikap dari anggota yang bolos pada saat Paripurna.

“Perubahan sikap anggota itu tentu kami berharap dapat dipertaruhkan nanti di Paripurna berikutnya nanti bisa kita lihat kita evaluasi disitu,” ujar Ahmad Supriyadi menjelaskan, Rabu (20/2/2019).

Ahmad mengatakan Rapat Paripurna penetapan Validasi Jumlah Penduduk Kabupaten Tangerang beberapa waktu yang lalu memang minus anggota DPRD yang hadir.**Baca Juga: Mayat Bayi Lelaki Terlilit Tali Pusar Ditemukan di Pondok Aren.

“Itu sebenarnya tidak terlalu banyak cuma memang yang terlalu nampak sangat ekstrim kejadian kemarin itu. Dan semuanya sedang masih dalam penelusuran ataupun juga evaluasi untuk kami ke depannya, sekali lagi suasana yang sekarang mudah-mudahan menjadi peringatan yang baik bagi kami semua anggota DPRD,” tambahnya.(oke)

Print Friendly, PDF & Email