oleh

Dispora Lebak Angkat Bicara soal Seragam Paskibraka

image_pdfimage_print

Kabar6-Seragam yang akan digunakan oleh pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) tingkat Kabupaten Lebak mendapat sorotan.

Hal itu karena pakaian dinas upacara (PDU) berwarna putih tidak rapih dan terlihat bahan yang tidak seperti pada umumnya, sehingga dinilai tidak layak dikenakan Paskibraka saat menjalankan tugas mengibarkan bendera merah putih di upacara Hari Kemerdekaan RI, pada 17 Agustus 2022.

Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Lebak angkat bicara soal ini. Kabid Pemuda Dispora Lebak, Agus Suherli, mengatakan, seragam tersebut sudah dalam proses penggantian oleh pihak penyedia.

“Terkait PDU dan sepatu, tahapannya memang seperti itu, ketika datang kami fitting ke siswa, ketika tidak sesuai spek dan kualitas bahan kami kembalikan. Sekarang sudah diganti pengerjaan sampai tanggal 13 Agustus sudah kembali lagi Lebak,” kata Agus kepada Kabar6.com, Jumat (12/8/2022).

Soal sepatu yang sudah rusak padahal baru dipakai, Agus mengaku, bahwa pihaknya menolak BAST (Berita acara serah terima) pertama karena tidak sesuai dengan spek.

“Ini wajar, kecuali setelah 17 Agustus dipakai tidak ada penolakan dari kami baru itu suatu kesengajaan. Kalau ini kan barang datang dari Bandung karena tidak sesuai spek kami tolak, cuma diramein sama tadi sama orang-orang begitu,” ujar Agus.

Agus menyebut, Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Lebak menyerahkan contoh PDU setelah Dispora melakukan penolakan kepada pihak penyedia.

“Mohon dicatat ya, kami dari Juli awal sudah menyerahkan contoh PDU putera dan puteri lengkap kepada penyedia di Bandung. Nah memang kembali ke kami tidak seperti yang ada di contoh, makanya kami tolak,” tutur dia.

“Kalau untuk (Seragam) TNI dan Polri bahan sudah sesuai cuma penjahitan ada yang kekecilan ada yang sempit di lengan tapi sudah dikembalikan,” tambah Agus.

**Baca juga: Seragam Paskibraka Lebak Disorot

Ditanya soal berapa anggaran untuk pengadaan seragam PDU, Agus mengaku harus melihat kontrak terlebih dahulu.

“Saya harus lihat nilai di kontrak dulu ya, nanti dikonfirmasi ulang,” katanya.(Nda)

Print Friendly, PDF & Email