oleh

Diguyur Hujan, Kota Cilegon Terendam Banjir

image_pdfimage_print

Kabar6-Hujan mengguyur wilayah Kota Cilegon sejak malam tadi, mengakibatkan banjir dibeberapa lokasi, seperti di Tegal Wangi, Perumahan Cilegon Indah (PCI) hingga akses Gerbang Tol (GT) Cilegon Barat (Cilbar). Ketinggiannya variasi, mulai dari semata kaki hingga ada yang mencapai pinggang orang dewasa.

Banjir di GT Cilbar mulai terjadi sekitar pukul 05.30 wib, ketinggiannya mencapai lutut orang dewasa dan hingga kini masih dilakukan pengaturan arus lalu lintas oleh anggota Satlantas Polres Cilegon, Banten.

“Genangan air kurang lebih sekitar 30 centimeter (cm) di Gerbang Tol Cilegon Barat. Personil kami bertugas disana,” kata Kasatlantas Polres Cilegon, AKP Ali Rahman, saat dikonfirmasi melalui pesan singkatnya, Senin (27/01/2020).

GT Cilbar sendiri merupakan akses Tol Tangerang-Merak (Tamer). Kendaraan dari wilayah Tangerang sebenarnya bisa melewati GT tersebut untuk menuju kawasan industri Krakatau Steel, Pelabuhan Merak dan Kota Cilegon.

Tak jauh dari GT Cilbar juga terdapat perempatan yang menghubungkan kecamatan Grogol, Purwakarta dan Kota Bumi. Akibat banjir tersebut, sepeda motor banyak yang mogok karena mesinnya terendam air. Oleh personil kepolisian, mobil kecil dan sepeda motor dihimbau untuk melalui jalan lain.

“Rekayasa lalin untuk mobil kecil yang menuju GT Cilbar ditutup, hanya bisa dilalui kendaraan besar saja. Sedangkan arus yang keluar dari Cilbar dialihkan keluar di GT Merak,” jelasnya.

Begitupun akses disekitar perempatan Perumahan Cilegon Indah (PCI) yang terhubung langsung dengan jalan protokol di Kota Cilegon, ikut terendam air sekitar mata kaki. Akibatnya, arus lalu lintas tersendat dan sedang dilakukan pengaturan arus lalu lintas oleh Satlantas Polres Cilegon dan Dishub Kota Cilegon.

“Tadi jalanan terendem air, jadi akses dari Kabupaten Serang dan keluar tol Cilegon Timur agaj tersendat yang menuju JLS (Jalan Lingkar Selatan). Sudah ada dari Polisi sama Polisi yang ngatur jalan,” kata Aryo Wibisono, warga Kota Cilegon yang akan bekerja menuju Kota Serang, saat dikonfirmasi melalui sambungan selulernya, Senin (27/01/2020).

**Baca juga: Pilkada Tangsel 2020, Sejumlah Kelompok ini Berikan Dukungan untuk Dudung Diredja.

Sedangkan di Tegal Wangi, banjir merendam di RW 007. Ketinggiannya hampir setinggi pinggang orang dewasa. Aktifitas warga pun terganggu. Rumah dan peralatan rumah tangga pun ikut terendam.

“Di RW 007 banjirnya hampir setinggi pinggang orang dewasa,” kata Taufiqurrahman, tokoh pemuda setempat, saat dikonfirmasi melalui pesan singkatnya, Senin (27/01/2020).(Dhi)

Print Friendly, PDF & Email