oleh

Diduga Terapkan Pungli, 100 Wali Murid Demo Kepsek SDN Uwung Jaya

image_pdfimage_print

Kabar6-Sekitar 100 wali murid menggelar protes spontan di SDN Uwung Jaya, Jalan Dipati Ukur, Kampung Uwung Girang, RT 02/12, Kelurahan Uwung Jaya, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang, Selasa (29/1/2013).

Aksi para wali murid tersebut pecah sebagai bentuk protes terkait adanya indikasi pungutan liar (pungli) pada buku paket pelajaran sekolah bersubsidi dari Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang sejak tahun 2010 sampai skarang.

Sambil membentangkan beragam poster berisi kecamatan, para Wali murid bahkan menuding pungli tersebut sengaja dilakukan oleh Kepala Sekolah (Kepsek) SDN Uwung Jaya, Madsani, untuk memperkaya diri.

“Hapuskan pungli di SDN Uwung Jaya. Kembalikan uang buku kami segera. Ganti Kepala Sekolah SDN Uwung Jaya,” teriak para orang tua wali kurid di depan SDN Uwung Jaya.

Aksi spontan wali murid itu tak urung membuat sejumlah guru di SDN Uwung Jaya kalang kabut. Hingga akhirnya, pihak sekolah meminta para wali murid untuk bermusyarah di dalam ruang kelas.

Hingga berita ini disusun, pihak sekolah masih belum mau berkomentar terkait aksi spontan para wali murid tersebut. Pasalnya, masih dilakukan dialog antara pihak sekolah dan para wali murid yang memprotes pungli dalam paket buku pelajaran tersebut.(dani/bad/tom migran)

Print Friendly, PDF & Email