oleh

Di Banten, Tangerang Tampilkan 3 Teknologi Unggulan

image_pdfimage_print
Tim Kabupaten Tangerang di acara Teknologi Tepat Guna XII Banten tahun 2016.(hms)

Kabar6-Kabupaten Tangerang menampilkan tiga teknologi unggulan pada acara Gelar Teknologi Tepat Guna XII Provinsi Banten tahun 2016, bertempat lapangan ADB KS (Helypad) Kota Cilegon, Kamis ( 25/8/2016).

Salahsatunya yakni teknologi unggulan Komposter pengolah sampah tepat guna.

Kepala Bidang Pemberdayaan Masyarakat pada Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (BPMPD) Kabupaten Tangerang, Dian Mayangsari mengatakan, pada acara gelar teknologi tepat guna tingkat Provinsi Banten kali ini, Pemkab Tangerang menampilkan tiga teknologi tepat guna.

Yaitu, alat pengolah sampah organik menggunakan tabung komposter. “Teknologi ini sebagai teknologi unggulan untuk bersaing sama teknologi tepat guna dari kabupaten/kota di Banten,” ungkap Dian.

Selanjutnya, Kabupaten Tangerang juga menampilkan teknologi tepat guna alat Sprayer elektrik dan alat perontok padi menggunakan penggerak.

“Mudah-mudahan teknologi tepat guna unggulan Kabupaten Tangerang bisa meraih juara pertama. Kalau melihat manfaat dan kegunaanya sangat  tepat sederahana dan banyak di butuhkan sehari-hari,” ujarnya. **Baca juga: PAN Nyatakan Dukung WH-Andika.

Kasubag pemberdayaan BPMPD Kabupaten Tangerang Udin S.Ag MS menambahkan setelah gelar teknologi tepat guna tingkat provinsi Banten akan dilanjutkan di tingkat nasional yang akan dilaksanakan di Mataram Provinsi NTB. **Baca juga: Event Olahraga Ekstrim Terbesar Se-Asia Digelar Di Banten.

“Kami berharap teknologi tepat guna pengolah dampah organik menggunakan komposter meraih juara pertama sehingga bisa mewakili Banten di tingkat nasional,” tambahnya.(hms).

Print Friendly, PDF & Email