oleh

Dapat Ambulans, Desa di Lebak Jadi Pilot Project Pokphand Indonesia

image_pdfimage_print

Kabar6-Satu unit mobil ambulans diberikan PT. Charoen Pokphand Indonesia Tbk melalui Charoen Pokphand Foundation Indonesia (CPFI) kepada warga Desa Guradog, Kecamatan Curugbitung, Kabupaten Lebak.

Sekjend CPFI Andi Magdalena Siadari, mengatakan, ambulans yang merupakan CSR perusahaan menjadi kali pertama diberikan. Andi menyebut, bakal menjadi pilot project se-Indonesia.

“Selama ini belum pernah Pokphand memberikan ambulans dan ini merupakan pilot project pertama di Indonesia,” ungkap Andi.

Andi berterima kasih atas permohonan masyarakat Guradog yang menginginkan ambulans. Pasalnya, Pokphand merasa disadarkan akan pentingnya ambulans di tengah masyarakat.

“Kami akan menjadikan program ini untuk unit-unit lain di Indonesia,” ucapnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Lebak Ade Sumardi meminta masyarakat untuk menjaga kondusifitas iklim investasi. Ia mengingatkan agar ambulans yang diberikan dipergunakan dengan sebaik-baiknya.

“Pakai ini untuk kepentingan masyarakat jangan disalahgunakan” pinta Ade.**Baca juga: DPRD Lebak Sorot Dana Donasi yang Dipungut Minimarket.

Harapan agar setiap desa memiliki ambulans pernah disampaikan anggota DPRD Lebak dari PKS, Dian Wahyudi. Keberadaan ambulans di tiap desa untuk membantu masyarakat yang tidak mampu membayar tarif ambulans rumah sakit.

“Bisa mengalokasikan melalui dana desa agar masyarakat yang tidak mampu membayar ambulans rumah sakit bisa memakai ambulans milik desa,” kata Dian.(Nda)

Print Friendly, PDF & Email