oleh

Cuma Dua Hari, Telkom Habiskan 500 Kartu E-Ticket

image_pdfimage_print

Kabar6-PT Telkom menghabiskan 500 lembar kartu e-ticket bus Transjabodetabek dalam waktu 2 hari. Padahal, jumlah sebanyak itu merupakan target untuk penjualan satu bulan.

Hal ini terkait kerjasama yang dilakukan oleh PT Telkom dengan Perusahaan Pengangkutan Djakarta (PPD), selaku operator Bus Transjabodetabek.

Enginer On Side PT Telkom untuk Transjabodetabek Happy Budi menyatakan, dari hari pertama penjualan yang dilakukan pada Rabu (5/8/2015) lalu, pihaknya menyiapkan 500 lembar kartu untuk persediaan selama satu bulan.

“Kami tidak menyangka, kartu e-ticket habis terjual dalam dua hari. Ternyata, minat penumpang cukup tinggi,” kata Budi saat ditemui Kabar6.com di Pool PPD Ciputat, Jumat (7/8/2015).

Budi menjelaskan, untuk sistem mesin pembayaran yang ada di dalam bus tidak online, tetapi data dipastikan tetap tersimpan di memory yang ada di dalam mesin pembayaran.

“Kami memasang pemancar wifi di pos masuk pool bus Transjabodetabek, setelah bus melewati pos tersebut data-data yang tersimpan di dalam mesin pembayaran langsung terupload di server kami,” ujar Budi.

Budi menambahkan, bila kartu tersebut baru bisa diisi ulang kembali di dalam bus dengan asisten pengemudi. **Baca juga: E-Ticket Bus Transjabodetabek Rp20 Ribu.

“Kedepan kami akan berlakukan pengisian atau top up di Anjungan Tunai Mandiri (ATM) dan supermaket agar lebih memudahkan penumpang,” ujarnya.

Diketahui, untuk saat ini sudah 10 unit bus yang terpasang mesin e- ticket dan 78 bus Transjabodetabek lainnya akan menyusul serta satu bulan ini terus dikaji penggunaannya kartu e-ticket.(ard)

Print Friendly, PDF & Email