oleh

Cetar! Harga Pemakaman di 3 Tempat Ini Sangat Fantastis

image_pdfimage_print

Kabar6-Di daerah perkotaan, tanah pemakaman menjadi lahan langka dan semakin sempit karena banyaknya bangunan rumah yang didirikan di pinggiran lahan pemakaman.

Nah, makin lama tanah pemakaman yang semakin sempit membuat harganya pun menjadi mahal. Bahkan, beberapa kota di dunia mematok harga lahan pemakaman sangat fantastis. Melansir therichest, berikut adalah beberapa tempat pemakaman paling mahal di dunia:

1. Pemakaman Kensisco, New York
Area pemakaman yang terletak hanya 12 mil di sebelah utara Bronx River arkway ini menawarkan tempat peristirahatan terakhir yang mewah dan indah. Didirikan pada 1889, harga pemakaman ini mencapai sekira Rp7 miliar.

2. Pemakaman Woodlawn, Bronx
Pemakaman yang didirikan pada 1863 ini merupakan tempat bagi 192 penumpang kapal Titanic yang tewas dalam musibah tersebut. Pengunjung pemakaman sering dibuat terpesona dengan karya-karya perunggu, baja dan batu yang menghiasi makam, gerbang dan patung-patung di halaman kuburan. Harga untuk pemakaman di sini sekira Rp21 miliar.

3. Pemakaman Westwood Village, Los Angeles
Pemakaman ini dipenuhi dengan makam beberapa nama besar dalam sejarah Hollywood, termasuk Natalie Wood, Burt Lancaster, Rodney Dangerfield, Farrah Fawcett, dan Dean Martin. Harga pemakaman Westwood Village mencapai sekira Rp64,9 miliar. ** Baca juga: 5 Kasus Pembunuhan di Dunia yang Tak Pernah Terungkap

Wow…(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email